Transformasi Perang Darat 2045

Sahabat Tannas, perang merupakan bagian tak terpisahkan dari peradaban manusia. Sejarah mencatat semua bangsa pernah terlibat dalam peperangan, terutama di palagan darat. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, mengakibatkan karakter perang darat mengalami perubahan dari masa ke masa. Pengalaman historis Indonesia menjadi penting untuk dikaji. Sebagai negara kepulauan, sekitar 52 persen dari seluruh operasi militer yang digelar sejak 1945, berbasis pada kekuatan darat.

Berangkat dari pemikiran tersebut, Gubernur Lemhannas RI Andi Widjajanto bersama IIs Gindarsah, Febry Triantama, dan Dizan R. Sabana menyusun sebuah buku dengan tajuk “Transformasi Perang Darat 2045”. Buku tersebut mengkaji perkembangan literatur akademik seputar peperangan darat, memetakan posisi Indonesia dalam konflik bersenjata kontemporer, dan memproyeksikan karakter perang darat di masa depan.

"Menurut saya informasi yang disajikan dalam buku ini sangat akurat, lengkap, dan yang paling penting relevan dan berguna bagi siapa saja yang ingin lebih mengerti tentang upaya pertahanan nasional, apalagi melihat situasi dunia yang selalu berubah," ungkap Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M. saat menghadiri pembahasan “Transformasi Perang Darat 2045” secara daring.

Asisten Khusus Menhan Matra Darat Bidang Alutsista, Letjen TNI (Purn) A.M Putranto yang juga hadir pada pembahasan buku “Transformasi Perang Darat 2045”, menyampaikan harapannya agar pembaca bisa menikmati buku tersebut karena perkembangan peperangan di masa depan harus diketahui semua kalangan. "Itulah yang saya harapkan, semuanya bisa menikmati, mengerti, dan memahami isi buku ini karena yang kita hadapi adalah masa depan," ujar Letjen TNI (Purn) A.M Putranto.

Sahabat Tannas dapat mengakses buku “Transformasi Perang Darat 2045” melalui tautan https://bit.ly/TransformasiPerangDarat2045

Sumber : IG Lemhannas RI @lemhannas_ri 

lib.lemhannas.go.id Gubernur Lemhannas RI

Views: 1713