Page 7 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 7

47

         operandinya dan bahkan telah mengarah pada timbulnya tindak
         pidana korupsi oleh aparat penegak hukum setempat.

         e. India sebagai sumber produksi ketamine yang selama ini
          mengirim dalam jumlah besar ke negara-negara di dataran Amerika
         dan Eropa, dan juga termasuk ke negara-negara ASEAN.

          Dari uraian tersebut diatas, diketahui bahwa perkembangan
lingkungan regional dapat mempengaruhi tumbuh dan berkembangnya
jaringan narkoba intemasional dan nasional, serta dimanfaatkannya
Indonesia sebagai tempat transit dan pangsa pasar peredaran gelap
narkoba intemasional.

18. Perkembangan Lingkungan Nasional.

          Penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di Indonesia
mempakan masalah yang kompleks dan multidimensional, baik dari segi
kualitas maupun kuantitas, serta telah menyentuh berbagai lapisan
masyarakat. UNDCP telah menempatkan Indonesia pada posisi kuning
untuk masalah narkotika dan posisi wama merah untuk masalah
psikotropika. Penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di Indonesia
hingga saat ini semakin meningkat, keinginan Indonesia untuk bebas
narkoba pada tahun 2015 dikhawatirkan tidak tercapai. Perkembangan
lingkungan nasional yang dapat mempengaruhi penanggulangan
penyalahgunaan narkoba dapat ditinjau dari berbagai aspek, yaitu :

         a. Aspek Geografi.
                   Kondisi geografis Indonesia yang terdiri dari ribuan pulau

          besar dan kecil merupakan kondisi yang menguntungkan bagi para
          penyelundup narkoba. Sebagai negara kepulauan, Indonesia terdiri
          dari sekitar 17.508 pulau besar dan kecil, dan beberapa di antaranya
          tidak berpenghuni. Luas perairan Indonesia sekitar 3.166.163 km2,
         jauh lebih luas dari daratan yang hanya 2.027.087 km2. Sedangkan
          panjang pantai Indonesia mencapai 95.181 km. Letak geografi
          Indonesia yang strategis secara langsung maupun tidak langsung
          dapat terlibat aktif dalam permasalahan kejahatan transnasional.
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12