Page 8 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 8

48

Masih lemahnya pengawasan pintu-pintu masuk Indonesia melalui
darat, taut dan udara, serta masih terbatasnya kerjasama
intemasional di bidang kejahatan transnasional menjadikan
Indonesia sebagai ladang subur tumbuhnya kejahatan transnasional
seperti penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Ditinjau dari
kondisi geografi Indonesia yang terbuka sangat berpeluang terjadi
penyelundupan narkoba.

b. Aspek Demografi.
         Penduduk Indonesia berdasarkan sensus penduduk tahun

2010 sebesar 237,6 juta jiwa, dengan laju pertumbuhan penduduk
1,49% per tahun. Pada tahun 2011 diperkirakan berjumlah 241 juta
jiwa. Jumlah penduduk yang besar merupakan potensi apabila
dikelola dengan baik, terutama bagi penduduk yang usianya masuk
sebagai generasi muda. Generasi muda Indonesia sebanyak 20%
dari jumlah total penduduk Indonesia (48, 2 juta orang). Diperkirakan
1,5% - 1,9% atau sekitar 2,9 juta - 3,2 juta orang penduduk
Indonesia terlibat kasus penyalahgunaan dan peredaran gelap
narkoba. Kondisi ini sangat memprihatinkan dan menghawatirkan,
karena setiap tahunnya korban akan terus meningkat. Mereka yang
telah terjerumus kedalam penyalahgunaan narkoba kondisi pisik dan
psikhisnya akan menjadi rusak, mereka yang terjerumus menjadi
kurir narkoba sebagian besar karena tergiur mudahnya
mendapatkan uang serta karena terbelenggu oleh kemiskinan dan
pengangguran.

c. Aspek Sumber Kekayaan Alam.
         Sumber Kekayaan Alam Indonesia dengan segala

keanekaragamannya sangat melimpah. Sumber kekayaan alam
Indonesia merupakan sumber potensi ekonomi yang dapat menjadi
incaran berbagai negara di dunia, khususnya bagi negara-negara
maju. Disisi lain adalah masih maraknya berbagai kegiatan illegal
terhadap kekayaan alam di darat dan dilaut yang menyebabkan
kerugian negara. Ganja merupakan tanaman tropis dan subtropis
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13