Page 5 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 5

dan dengan jumlah uang yang besar sehingga tidak heran kalau
    penyuapan petugas teijadi di berbagai level, dari petugas lapangan
    hingga pengambil keputusan.

         Di sisi lain sistem dan mekanisme kerja yang dapat mencegah
    penyuapan belum terbangun sehingga masih banyak celah yang dapat
    digunakan oleh para pelaku kejahatan untnk melakukan penyuapan oleh
    penyelundup, termasuk para pelaku kejahatan narkoba .di wilayah
    perbatasan.
4) Pendidikan Masyarakat Yang Rendah

         Tidak bisa dipungkiri bahwa tingkat pendidikan masyarakat
    terutama di wilayah perbatasan masih rendah. Pendidikan yang rendah
    memungkinkan rendahnya pengetahuan, keterampilan, maupun sikap
    masyarakat, akibatnya mereka memiliki wawasan yang sempit,
    keterampilan yang rendah, dan etos keija yang lemah.

         Keterbatasan mereka di dalam pendidikan sangat mudah dijadikan
     alat komoditas politik untuk melakukan berbagai konflik sosial di
    tengah masyarakat. Pengangguran erat kaitannya dengan kemiskinan
     dan kemelaratan.

         Ketidakmampuan memenuhi kebutuhan dasar seperti sandang,
     pangan dan papan menjerumuskan sebagaian besar manusia Indonesia
     ke jurang kemelaratan. Tidak tercapainya pemenuhan kebutuhan
     ekonomi ini akan menciptakan masalah-masalah sosial.

         Kondisi tersebut juga akan menjadikan masyarakat menjadi
     pragmatis dan tidak bisa berpikir logis .dan karenanya rentan terhadap
     tindak kejahatan termasuk keterlibatan mereka pada kejahatan narkoba.
     Hal ini menjadi kendala yang nyata pada masyarakat wilayah
     perbatasan, karena masyarakat dapat menjadi subyek dari pelanggaran
     hukum. Pelanggaran hukum yang dilakukan bersama dan menjadi
     kebiasaan akan menjadi budaya yang tidak lagi dipandang bumk oleh
     masyarakat yang bersangkutan. Sebaliknya, upaya pemberantasan
     narkoba dapat dipandang sebagai upaya memutus sumber penghasilan
     mereka.

                                         77
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10