Page 4 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 4

8

                   2) Aspek metode sumber data, terdiri dari primer yang
                   diperoleh berdasarkan hasil pengamatan, narasumber selama
                   mengikuti pendididkan di Lemhannas Rl dan pengalaman
                   penulis selama menjalankan tugas.

                  3) Aspek metode analisis data dilakukan menggunakan
                   metode deskriptif terhadap karakter kepemimpinan nasional
                  sebagai suatu kondisi atau suatu sistem kemimpinan di masa
                  sekarang yang bertujuan untuk memberikan gambaran
                  menganai aspek-aspek karakter kepemimpinan nasional dan
                  menganalisis hubungan faktor-faktor yang mempengaruhinya.

         b. Penulisan Taskap ini disusun dengan pendekatan empiris dan
         studi kepustakaan dengan mengemukakan fakta-fakta dari hasil
         pengamatan dan pengalaman selama penugasan. Sedangkan untuk
         memecahkan dan menganalisis permasalahan menggunakan
         pendekatan komprehensif integral terhadap karakter kepemimpinan
         nasional dengan perspektif Wawasan Nusantara dan Ketahanan
         Nasional.

5. Pengertian
         a. Revitalisasi berarti proses, cara dan perbuatan menghidupkan
         atau menggiatkan kembali suatu hal yang sebelumnya kurang
         berdaya atau usaha-usaha untuk menjadikan sesuatu itu menjadi
         penting dan perlu sekali.67

         b. Karakter adalah sifat-sifat kejiwaan, watak, tabiat, akhlak atau
         budi pekerti yang membedakan seseorang dari yang lain / Karakter
         adalah sifat seorang pemimpin yang melekat pada dirinya antara
         lain jujur, tegas, berani, amanah dan cerdas yang dipengaruhi oleh

6 Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) edisi keempat th.2012
7 Ibid
   1   2   3   4   5   6   7   8   9