Page 8 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 8

50

  barat menyebabkan terjadinya perubahan pandangan masyarakat.
        Aspek sosial budaya pada dasarnya mengandung dua hal yang

 penting, yaitu aspek sosial dan aspek budaya. Aspek sosial terdiri dari
 beberapa hal, antara lain : pendidikan, kesehatan dan kemiskinan.
 Sedangkan budaya mengandung nilai-nilai, norma-norma, serta
 produk budaya yang umum yang lebih dikenal dengan kebudayaan
 dalam arti sempit, seperti kesenian, tarian dan adat istiadat dan lain
 sebagainya. Bila mengkaitkan aspek sosial budaya dengan
 implementasi pembukaan Undang-Undang Dasar 1945, maka sejauh
mana personil birokrasi pemerintahan mampu mengembangkan
aspek sosial budaya dalam menjalankan fungsi pemerintahan.
Semakin menyadari nilai-nilai dan norma-norma dalam kehidupan
bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, maka akan semakin
optimal mengimplementasikan amanat pembukaan Undang-Undang
Dasar 1945.

h. Pertahanan dan Keamanan.

       Pembangunan pertahanan dan keamanan nasional merupakan
bagian integral dari pembangunan nasional. Berhasilnya
pembangunan nasional akan meningkatkan Ketahanan Nasional dan
selanjutnya Ketahanan Nasional yang tangguh akan menjamin
terselenggaranya perencanaan pembangunan nasional. Upaya
pertahanan dan keamanan nasional ditujukan untuk menjamin
tercegahnya atau teratasinya hal-hal yang langsung atau tidak
langsung dapat mengganggu jalannya perencanaan pembangunan
nasional. Hal-hal yang langsung dapat mengganggu jalannya
perencanaan pembangunan nasional, adalah gangguan keamanan
dalam negeri dan ancaman terhadap kemerdekaan, kedaulatan dan
integritas NKRI, sedangkan hal-hal yang bersifat tidak langsung
adalah keamanan dunia umumnya dan keamanan di kawasan Asia
Tenggara khususnya.
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13