Page 6 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 6

BAB VII
                                            PENUTUP

28. Kesimpulan.

          Berdasarkan uraian dan pembahasan yang telah disampaikan pada
bab-bab sebelumnya berkaiatan dengan optimalisasi pengamanan laut
dapat disimpulkan sebagai berikut :

         a. Ketahanan nasional merupakan kondisi dinamis bangsa
         Indonesia sebagai wujud integrasi dari seluruh aspek kehidupan
         nasional yang berisi kemampuan, keuletan dan ketangguhan serta
         daya tahan bangsa untuk menjamin kelangsungan hidup bangsa
         Indonesia menuju kejayaan bangsa dan negara sesuai dengan cita-
         cita dan tujuan nasional. Sekarang ini ketahanan nasional dirasakan
         kurang kuat, hal tersebut disebabkan salah satunya sebagai akibat
         dari kondisi masih lemahnya penegakan kedaulatan dan hukum di
         laut di wilayah perairan yurisdiksi nasional Indonesia.

         b. Lemahnya penegakan kedaulatan dan hukum di laut akibat
         belum optimalnya pengamanan laut di wilayah perairan NKRI,
         karena adanya keterbatasan sarana prasarana penjagaan, terutama
         unsur pengamanan dan sistem pengawasan tidak sebanding
         dengan luasnya wilayah perairan Indonesia, lemahnya kerjasama
         stakeholder, kurangnya dukungan fasilitas pangkalan, dan
         kurangnya hubungan kerjasama bilateral atau multilateral dengan
         negara tetangga, sehingga dari data-data yang ada masih
         banyaknya kejadian kejahatan dan pelanggaran hukum di Perairan
         yurisdiksi nasional indonesia.

          c. Dengan adanya hal tersebut diatas diperlukan upaya-upaya
         optimalisasi pengamanan laut yaitu melalui: Meningkatkan sarana
         dan prasarana penjagaan terutama unsur patroli dan system
          pengawasan, Integrated Maritime Surveillance System (IM SS);
          Meningkatkan kerjasama Stakeholder dalam pengamanan laut oleh
          Bakorkamla; Menyediakan fasilitas pangkalan dalam mendukung

                                                   96
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11