Page 5 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 5

LEMBAGA KETAHANAN NASIONAL
          REPULIK INDONESIA

                                                   KATA PENGANTAR

                                                                              Kupersembahkan Untuk Ibu Pertiwi

             Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa serta
atas segala rahmat dan perkenan-Nya, penulis sebagai salah satu peserta Program
Pendidikan Reguler Angkatan (P P R A ) L Tahun 2013 Lembaga Ketahanan Nasional
Republik Indonesia, telah menyelesaikan tugas Kertas Karya Perorangan (Taskap) ini.
Berbagai kendala yang penulis hadapi, baik berupa keterbatasan pengetahuan dan
kemampuan, maupun keterbatasan waktu, namun berkat dukungan berbagai pihak
yang dengan tulus membantu penulis, maka tugas ini dapat diselesaikan dengan baik
dan tepat pada waktunya. Kertas Karya Perorangan ini memilih ju d u l: “E F E K T1 V ITA S
PROGRAM M ILLENNIUM D E V E L O P M E N T G O A L S (M D G s) Dl IN D O N ESIA G U N A
M ENINGKATKAN K U A LITA S HIDUP M A SY A R A K A T DALAM R A N G KA
M ENDUKUNG K ETA H A N AN NASIONAL".

       Pemilihan judul tersebut terinspirasi bahwa ketahanan nasional bangsa salah
satunya ditentukan dengan suatu kondisi tercapainya kualitas hidup masyarakat.
Setidaknya, ukuran yang selama ini lazim digunakan dalam menentukan kualitas hidup
manusia adalah Indeks Pembangunan Manusia (IPM ) atau biasa juga disebut dengan
Human Development Index. Program M D G s sendiri merupakan program yang menjadi
kesepakatan untuk 189 negara untuk menentukan kesetaraan standar hidup dalam
tujuan pembangunan millennium. Program yang dimulai pada tahun 2000 akan berakhir
pada 2015 dan dalam tulisan ini akan mengungkapkan capaian-capaian yang telah
diperoleh Indonesia terhadap 8 program M D G s dan upaya-upaya yang dapat dilakukan
dalam rangka lebih mengefektifkan tujuan M DGs tersebut guna meningkatkan kualitas
hidup masyarakat dalam rangka mendukung ketahanan nasional.

       Dengan segala kerendahan hati, menjadi suatu kehormatan bagi penulis untuk
menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada:
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10