Page 9 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 9

BAB V)
           KONSEPSI PENCAPAIAN PROGRAM MDGS YANG DAPAT

                MENINGKATKAN KUALITAS HIDUP MASYARAKAT
                       DALAM RANGKA KETAHANAN NASIONAL

24. Umum
           Berdasarkan uraian dalam bab-bab sebelumnya, dapat terlihat bahwa

pencapaian target-target dalam program MDGs di Indonesia masih menuntut
keseriusan pemerintah dalam melakukan program-program yang mendukung
itu semua. Faktor-faktor lingkungan strategis, baik global, regional dan
nasional memberikan dampak, baik sebagai peluang maupun sebagai
ancaman.

           MDGs yang sudah diluncurkan pada tahun 2000 memang
memberikan dampak yang luar biasa terhadap perkembangan kondisi kualitas
hidup m anusia di seluruh muka bumi. Beberapa Negara memang mencapai
kemajuan signifikan dan semakin membawa pada kondisi yang dicita-citakan,
yaitu tercapainya suatu kesejahteraan bagi seluruh masyarakat dunia.

           Mengacu pada target-target dalam MDGs, maka sebenarnya MDGs
adalah kesempatan bagi Indonesia untuk meningkatkan kualitas hidup
masyarakat Indonesia. Sebagai Negara berkembang, perbaikan kondisi
melalui program bersama seluruh Negara-negara di dunia diharapkan dapat
menjadi pemacu sekaligus tolok ukur pencapaian. Dengan semakin dekatnya
waktu pencapaian program MDGs pada akhir 2015, maka yang diperlukan
saat ini adalah bagaimana pemerintahmemiliki terobosan, terutama untuk
menjawab persoalan-persoalan yang ditemukan dalam Taskap ini. Untuk itu,
uraian di bawah ini mencoba mengurangi konsepsi penyelesaian pokok-pokok
persoalan berikut upaya-upaya yang akan dilakukan oleh pemerintah.
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14