Page 13 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 13

segala perbuatan baik dalam kehidupan bermasyarakat, oleh karena
 itu Pancasila berperan sebagai pengatur sikap dan tingkah laku
 orang Indonesia masing-masing dalam hubungannya dengan Tuhan
Yang Maha Esa (sila I), dengan sesama manusia (sila II) dengan
 tanah air dan nusa bangsa Indonesia (sila III) dengan kekuasaan
dan pemerintahan negara /kerakyatan ( sila IV) dan dengan negara
sebagai kesatuan dalam rangka realisasi kesejahteraan (sila-V).

          Implementasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan
masyarakat ditandai dengan adanya sikap religiusitas dan
ketaqwaan, toleransi, kesederajatan dalam kontek hukum,
kesamaan hak dan kewajiban dalam kontek sosial, solidaritas sosial,
tingginya rasa nasionalisme, persatuan dan kesatuan wilayah,
kebebasan yang taat hukum, semangat kekeluargaan, kesetaraan
akses dan penghormatan terhadap hak dan kewajiban. Kondisi ini
dapat menciptakan hubungan yang harmonis baik antara manusia
dengan penciptaNya, manusia dengan manusia dan manusia
dengan lingkungan. Kondisi yang harmonis inilah yang akan
mengarahkan kepada proses pembentukan suasana yang aman,
nyaman, sating meghormati dan mampu berpikir secara jernih,
penuh kreatifitas serta inovatif dalam kehidupan bermasyarakat serta
melakukan hal-hal positif dalam kehidupannya. Hal ini tentu akan
dapat menumbuhkan rasa spirit nasionalisme yang tinggi, berpikir
secara rasicnal dan objektif, akuntabel dan transparan, profesional,
demokratis dan menjunjung tinggi supremasi hukum. Dengan kondisi
ini, bangsa kita akan mempunyai manusia-manusia dengan kualitas
tinggi sehingga Indonesia akan menjadi bangsa yang mandiri dan
berwibawa serta memiliki daya saing tinggi demi tercapainya
kesejahteraan masyarakat.

         Untuk itu, dengan implementasi nilai-nilai Pancasila dalam
kehidupan bermasyarakat bila dilaksanakan secara mumi dan
konsisten, maka kualitas sumber daya manusia akan meningkat
atau terwujudnya sumber daya manusia yang berkarakter dengan
bercirikan religius, moderat, cerdas dan mandiri.

                                            53
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17