Page 6 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 6

60

                     hanya untuk memberikan peringatan akan adanya serangan
                    terhadap wilayah udara, darat dan infrastruktur, tetapi juga
                     menyediakan intelijen yang diperlukan untuk perencanaan
                     dan pelaksanaan operasi militer dalam berbagai bentuknya.
                     Pada masa lalu sebagian besar intelijen hanya mencakup
                     penyediaan informasi taktik perang dari tentara musuh, tugas
                     ini telah bertumbuh menjadi tugas yang lebih rumit. Karena
                    hakekat perang yang berkembang pesat, tujuan utama dari
                    intelijen telah difokuskan pada upaya untuk memastikan
                    transparansi wilayah peperangan dan sasaran untuk
                    dukungan senjata cadangan dengan tingkat akurasi yang
                    tinggi dengan maksud untuk memenangi perang lebih cepat.
                    Keperluan ini cenderung memperkuat proses intelijen yang
                    mengalihkan sumber daya dan perhatian kepada dukungan
                    bagi para pejuang di medan tempur dengan tidak
                    mengabaikan masalah-masalah kritis dan berjangka panjang.
                    Ini memunculkan pertanyaan tentang pentingnya
                    keseimbangan antara strategi intelijen yang ditujukan untuk
                    mencegah ancaman-ancaman seperti terorisme, dan intelijen
                    tempur yang mendukung militer secara langsung.
                    Periindungan dan dukungan bagi tentara di dalam
                    pertempuran atau berpeiuang untuk ikut dalam pertempuran
                    memang menjadi prioritas utama dan di masa depan akan
                    menjadi lebih penting untuk memiliki intelijen yang
                    membantu untuk pencapaian tujuan peperangan, dan juga
                    untuk menghindari adanya keharusan untuk menggunakan
                    angkatan bersenjata. Sehingga bisa dikatakan, kemenangan
                    tanpa pertempuran43. Tuntutan yang lebih berat lagi datang
                    dari peperangan generasi keempat, yang tampil dalam bentuk
                    musuh-musuh yang sangat terkotak-kotak, menggunakan

43 Sun T z u Seni Berperang.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11