Page 16 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 16

28

       f. PHBM (Pengelolaan Hutan Bersama Masyarakat) berkontribusi
       pada produksi, distribusi, dan konsumsi pangan. Perkembangan
       proses implementasi PHBM selama tahun 2002 hingga Juli 2009 telah
       terbentuk 5.224 Desa PHBM dari 5.402 desa pangkuan (97 %). Produksi
       pangan dari program PHBM selama tahun 2001 hingga bulan Juni 2009
       telah memberikan kontribusi pangan sebanyak 13.541.462 ton. Apabila
       pengelolaan hutan bersama masyarakat terus berlangsung secara optimal
       dan berkelanjutan, maka kemandirian bangsa terwujud.
13. Implikasi kerjasama keamanan pembangunan sistem pangan
komponen bangsa Terhadap Ketahanan Pangan dan Ketahanan Pangan
terhadap Tujuan Nasional.

         a. Implikasi Kerjasama keamanan pembangunan sistem pangan
         komponen bangsa Terhadap Ketahanan Pangan.

                  Pangan merupakan kebutuhan dasar manusia yang
         pemenuhannya menjadi hak asasi setiap rakyat Indonesia dalam
         mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas untuk melaksanakan
         pembangunan nasional. Oleh karena itu, pangan yang aman, bermutu,
         tersedia secara cukup merupakan prasyarat utama yang harus dipenuhi
         dalam upaya terselenggaranya suatu sistem pangan yang memberikan
         perlindungan bagi kepentingan kesehatan serta makin berperan dalam
         meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat.
         Sebaran Produksi Beras Di Indonesia tahun 2011:

                                              SEBARAN PR O D U K SI BERAS D I IN D O N E S IA
                                                                           TAHUN 2011

         Sumber : Paparan Kabulog pada kuliah umum PPRA XLVIII Lemhannas
          RI. Tanggal 24 Juli 2012.
   11   12   13   14   15   16   17   18