Page 7 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 7

7

        a. Optimalisasi. Berasal dari kata optimal yang berarti terbaik,
        tertinggi, sedangkan optimalisasi berati suatu proses meninggikan atau
         meningkatkan.2

         b. Peran adalah seperangkat tingkah laku yang diharapkan oleh
        orang lain terhadap seseorang sesuai kedudukannya dalam suatu
        sistem. Peran dipengaruhi oleh keadaan sosial baik dari dalam
         maupun dari luar dan bersifat stabil.3

         c. Negarawan adalah Orang yang memiliki karakter
        kenegarawan merupakan a great man, seorang yang memiliki
        karakter khusus, yang lebih dari sekedar seorang pemimpin
        (leader).4

        d. Kepemimpinan. Pada dasarnya berhubungan dengan
        ketrampilan, kecakapan dan tingkat pengaruh yang dimiliki
        seseorang; oleh sebab itu kepemimpinan bisa dimiliki oleh orang
        yang bukan pemimpin. Pengertian Kepemimpinan mengandung
        beberapa hal yaitu pertama kepemimpinan merupakan sebuah
        kegiatan, kedua Kepemimpinan sebagai suatu kemampuan untuk
        selalu berusaha mempengaruhi orang lain, ketiga Kepemimpinan
        dilakukan untuk mencapai tujuan tertentu.5

        e. Pemimpin adalah suatu peran dalam sistem tertentu;
        karenanya seseorang dalam peran formal belum tentu memiliki
        ketrampilan kepemimpinan dan belum tentu mampu memimpin.6

        f. Pemimpin Tingkat Nasional. Secara operasional Pemimpin
        Tingkat Nasional dapat pula diartikan sebagai seseorang atau

2 Kamus Besar Bahasa Indonesia (Depdikbud, 1995:628)
3 Fadli dalam Kozier Barbara, 2008.
4 Pokja Lemhannas, Modul BS. Kepemimpinan Sub BS. Kepemimpinan Negarawan
Tahun 2013, Lemhannas RI
5 Muladi dan Adi Sujatno, 2008, "Traktat Etis Kepemimpinan Nasional dan Indek
Kepemimpinan Nasional Indonesia", (Jakarta: RMBOOKS), him. 38-39
6 Sujatno Adi, 2013, °Teori-Teori Kepemimpinan", (Jakarta: Lemhannas RI).
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12