Page 4 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 4

8

                 Selain bermakna sesuatu yang berharga, nilai juga
       bermakna “berguna, memperkaya batin dan menyadarkan
       manusia akan harkat dan martabatnya.”3

                 Sifat-srfat nilai dapat dilihat dalam form at berikut: (1) Nilai
       itu suatu realitas abstrak dan ada dalam kehidupan manusia.(2)
       Nilai mem iliki sifat normatif, artinya nilai mengandung harapan,
       cita-cita, dan suatu keharusan sehingga nilai m em iliki sifat ideal
       (das sollen), dan (3) Nilai berfungsi sebagai daya
       dorong/m otivator dan manusia adalah pendukung nilai. Karena
       itu, nilai akan selalu berkembang, Sebagai contoh misalnya
       adalah nilai kejujuran, kedamaian, kecantikan, keindahan,
       keadilan, kebersamaan, ketakwaan, dan keharmonisan. Nilai
       juga merupakan bagian dan hidup manusia. Oleh karena itu,
       hubungan antarmanusia selalu diikat oleh nilai.4

c. Im plem entasi N ilai-N ilai Pancasila
                 Bertolak dari penjelasan pengertian implem entasi dan

       nilai-nilai sebagaimana yang disajikan sebelumnya, maka dapat
       dinyatakan bahwa pengertian implementasi nilai-nilai Pancasila
       dalam Kertas Karya Perorangan ini adalah “pelaksanaan atau
       penerapan dari sikap dan tindakan melakukan sesuatu yang
       berharga dan berguna serta dapat menyadarkan manusia akan
       harkat dan martabatnya yang terkandung dalam sila-sila
       Pancasila, dengan tulus ikhlas tanpa ada paksaan.”

d. Anarkis
                 Kata anarki merupakan kata serapan dari anarchy

       (bahasa Inggris) atau anarchie (Belanda/Jerman/Perancis), yang
       berakar dari kata bahasa Yunani, anarchos/anarchein. Kata
       anarki ini merupakan kata bentukan a- (tidak/tanpa/nihil/negasi)
       yang disisipi /n / dengan archos/archein (pemerintah/kekuasaan

 3Ibid.

  4 http://panirtan.com/pengertian-nilai-dan-jenis-jenisnya.html
   1   2   3   4   5   6   7   8   9