Page 4 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 4

46

          Kerjasama penindakan tindak pidana korupsi secara bilateral dan
 multilateral memang telah dilakukan, namun belum optimal Tindakan
korupsi masih terus berlangsung dan akan merugikan pelaksanakan Asean
Comunity yang diberlakukan tahun 2015.

18. Perkembangan Lingkungan Nasional
         Pengaruh perkembangan lingkungan nasional merupakan

perkembangan dalam semua bidang kehidupan nasional, yakni bidang
astagrata. Oleh karena itu pengaruh perkembangan lingkungan nasional
akan dilihat dalam semua gatra sebagai berikut:

        a. Gatra Geografi
                  Indonesia merupakan negara kepulauan yang terbesar di

        dunia yang telah diakui oleh masyarakat internasional, dimana
        memiliki 17.5082 pulau yang dihubungkan oleh laut. Sebagai negara
        kepulauan maka Indonesia telah menetapkan wawasan nusantara
        yang antara lain memandang Indonesia sebagai satu kesatuan
        wilayah yang tidak terpisahkan. Dengan posisinya yang sangat
        strategis yaitu terletak diantara dua samudra dan dua benua serta
        dilintasi oleh jalur perdagangan dunia yang sangat ramai, maka
        Indonesia seharusnya dapat mengambil manfaat dari posisi strategis
        tersebut untuk mencapai kepentingan nasionalnya disegala aspek
        kehidupan. Selain itu juga digunakan sebagai jalur lalulintas, tempat
       transit, maupun tempat beroperasinya kejahatan transnasional dan
       juga perlintasan barang selundupan sehingga secara langsung
       dapat mengganggu stabilitas ekonomi, keamanan dan menghambat
       pelaksanaan pembangunan nasional yang pada akhirnya akan
       sangat mempengaruhi Ketahanan Nasional.

2Sumber data: http//www//tni-al.go.id_Dishidros Mabes TNI AL, diakses tanggal 14 Juli 2014

                                                                                            f
   1   2   3   4   5   6   7   8   9