Page 11 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 11

pemerintahan yang kuat. Kedua, dibutuhkannya nukleus
keluarga yang kuat. Ketiga, antar pemerintah dan institusi-
institusinya, Singapura membutuhkan juga masyarakat madani
yang kuat.

4) Pemimpin-pemimpin_____Negara_____mengembangkan

Masyarakat dengan mengembangkan Pemerintahan dan

Institusi-institusi yang Kuat.  Pemimpin-pemimpin nasional

memiliki pengaruh langsung yang terbesar terhadap negara

Singapura dengan mengembangkan institusi-institusi yang kuat.

Singapura membutuhkan pemimpin-pemimpin yang dapat

memupuk komitmen yang lebih serius lagi terhadap Singapura.

Singapura hanya dapat dianggap sebuah rumah oleh warganya

jika komitmen dan rasa cinta warga Singapura terhadap tanah

airnya melebihi jaminan akan kenyamanan hidup dan bekerja

semata. Dengan demikian, Singapura dapat dikatakan memiliki

jiwa dengan penduduk yang siap untuk mempertahankan dan

membela negaranya di masa senang maupun di masa sulit. Di

tingkat nasional, pemerintah telah mendirikan institusi-institusi

seperti Kepegawaian Negeri, Singapura Armed Forces (Tentara

Singapura), Central Provident Fund, Medisave, Housing

Development Board (Badan Pembangunan Perumahan),

pendidikan bilingual, wakil-wakil kelompok multi-ras, National

Trade Union Congress (Kongres Persatuan Dagang Nasional)

dan seterusnya. Institusi-institusi ini hanya dimiliki oleh

Singapura, semuanya diciptakan untuk merespon masalah-

masalah besar di tahun 60an dan 70an. Penulis berpendapat

bahwa karakter dan misi institusi-institusi ini akan berevolusi.

Pemimpin-pemimpin yang memimpin organisasi-organisasi ini

harus memiliki kualitas dan nilai-nilai yang memungkinkan

mereka untuk mengembangkan institusi mereka masing-masing

menjadi lebih maju dan unggul agar mereka terus mendukung

pembangunan negara Singapura dan warga Singapura.

41
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16