Page 6 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 6

3) Dampak pemanasan global/perubahan iklim telah menyebabkan cuaca
     ekstrim yang mengakibatkan munculnya hama tanaman/penyakit baru,
     curah hujan tinggi, kekeringan, berakibat pada terjadinya gagal panen.

4) Lembaga pemeringkat M oody's Investor Service menaikkan peringkat utang
     Indonesia dari B a l menjadi Baa3 dengan prediksi stabil (stable outlook),
     selain itu M oody's menilai perekonomian Indonesia menunjukan ketahanan
     yang cukup baik terhadap kejutan external. Keputusan M oody's tersebut
      menyusul naskah lembaga pemerintah Fitch R atings yang menaikan
      peringkat utang Indonesia untuk utang luar negeri valuta asing jangka
      panjang (foreign currency long term sen ior debt) dari BB+ menjadi BBB-
      dengan prediksi stabil (BIN, 2012).

5) Pembangunan ekonomi kerakyatan sangat efektif dalam mengimbangi
      dominasi usaha perusahaan-perusahaan besar serta serbuan-serbuan
      modal asing. Selain itu sistem ini juga akan mudah merealisasikan
      kebijaksanaan-kebijaksanaan pemerataan dan pengurangan kemiskinan.
      Namun demikian, juga harus disadari, bahwa untuk mengembangkan
      ekonomi rakyat ini sebagai suatu sistem jelas tidak mudah, karena usaha
      kecil dan menengah (UKM) sangat tertinggal dalam berbagai hal, seperti
      permodalan, keterampilan kerja sumber daya manusia (SDM) maupun
      jaringan pemasarannya. Namun demikian, mau tidak mau kebijaksanaan
      ekonomi kerakyatan perlu selalu diupayakan secara bersungguh-sungguh
      dapat dilaksanakan melalui berbagai upaya konkret, bila tidak negara kita
      akan semakin terpuruk dan semakin jauh dari cita-cita rakyat akibat selalu
      mengalami tekanan pengaruh ekonomi global.

                                                                                                                                           48
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11