Page 3 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 3

fasilitas dengan dana operasional yang disediakan oleh Kementerian
    Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Riset dan Teknologi.
2) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI bekerja sama dengan
    Kementerian Riset dan Teknologi RI mengoptimalisasi inkubasi teknologi
    pada Pendidikan Menengah Kejuruan dan Politeknik di setiap daerah.
    Optimalisasi inkubator teknologi ini dilakukan dengan cara
    asistensi/pendampingan berupa pelatihan organisasi dan manajemen,
     technology incubation mini project, dan phased-in applied research
    projects. Pemerintah Daerah mengagendakan produk lokai yang harus
    dihasilka oleh inkubator teknologi tersebut di daerah masing-masing dan
    menggerakkan UKM dan industri lokai untuk membeli prototipe yang siap
    pakai dan layak jual untuk diproduksi secara lokai dan dikonsumsi oleh
     masyarakat daerah ataupun tingkat nasional.
3) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI bekerja sama dengan
    Kementerian Riset dan Teknologi RI dan Perguruan Tinggi
    mengoptimalisasi inkubasi bisnis dengan meningkatkan keijasama antara
    akademisi, industri, Pemerintah, dan Pemerintahan Daerah dalam
     kaitannya dengan Hak Karya Intelektual (HKI) dan komersialisasi hasil
     inovasi. Optimalisasi inkubasi bisnis ini dilakukan dengan membangun
     kerjasama formal yang didukung pendanaan dari Kementerian tersebut.
     Keijasama formal tersebut harus diikuti dengan kegiatan aktif penelitian
     yang teragendakan dengan target output berupa publikasi dan prototipe
     yang diinkubasi untuk dikomersialkan.

                                                                                                          71
   1   2   3   4   5   6   7   8