Page 4 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 4

98

                   moratorium alihfungsi lahan pertanian secara umum.
                   Sementara itu terkait dengan adanya tuntutan untuk
                   meningkatan efektivitas peraturan yang berlaku, persiapan
                   untuk menyusun aturan tersendiri untuk indikasi geografis
                  terlepas dari peraturan perundang-undangan yang ada harus
                  dilaksanakan dengan prosedur yang telah ditetapkan untuk
                  penyusunan peraturan perundang-undangan. Pembentukan
                  sistem basis data produktivitas pertanian yang akurat berbasis
                  Provinsi, Kabupaten/Kota akan banyak membantu penyediaan
                  informasi yang lengkap, akurat, dan mudah diakses dalam
                  segala bentuknya baik secara cetak maupun elektronik.

28. Saran-saran

          a. Pemerintah diharapkan untuk menata kembali kewaspadaan
          nasional dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, karena
          kewaspadaan nasional ini merupakan urgensi di tengah dinamika
          lingkungan strategis yang mampu memarjinalkan bangsa Indonesia
         sebagai suatu bangsa, bila tidak memiliki ketahanan nasional yang
         dibangun dari kewaspadaan nasional dan daya saing bangsa.

         b. Di era komunikasi dan informasi seperti saat ini peran media,
         baik cetak maupun elektronik, memegang peran yang sangat penting
         dalam menentukan keberhasilan pembangunan. Media masa
         sebagai salah satu pilar penting terlaksananya good governance
         sangat berperan dalam menginformasikan dan mensosialisasikan
         berbagai kebijakan dan program pemerintah, sekaligus sebagai alat
         kontrol terhadap implementasi program pembangunan. Media massa
         diharapkan dapat membantu menyampaikan kebijakan-kebijakan dan
         program Pemerintah dan Pemerintah daerah kepada publik, sehingga
         masyarakat dapat menerima informasi yang benar dan riil secara luas
         dan jelas. Dengan tersosialisasikannya perencanaan pembangunan
         daerah, ke depan diharapkan akan dihasilkan sinergi yang baik
   1   2   3   4   5   6   7   8   9