Page 3 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 3

59

         Maka dari itu para pemimpin bangsa sebagai penyelenggara
negara diharapkan memiliki kualitas yang baik dan professional
terhadap tugas dan tanggung jawabnya masing-masing dengan baik
sehingga dapat memecahkan berbagai persoalan yang mengancam
eksistensi bangsa tetapi juga dapat memperkuat rasa persatuan dan
kesatuan bangsa.

d. Pemerintah bersama stake          holder  mendorong
implementasi nilai-nilai Pancasila.

         Ideologi negara yang merupakan nilai-nilai Pancasila
diharapkan menjadi pedoman dan landasan hidup bagi seluruh
elemen bangsa Indonesia khususnya para pemimpin bangsa dan
para elit politik serta stake holder dalam berpartisipasi membangun
negara sehingga semakin maju. Parc: pemimpin bangsa sebagai
penyelenggara Negara yang merupakan bagian dari pemerintah
sangat diharapkan untuk selalu mempedomani Pancasila sebagai
sebuah landasan Negara dalam penyelesaian persoalan bangsa
khususnya dalam pemahaman agar masyarakat tidak melupakan
nilai-nilai Pancasila sebagai jalan pemecah untuk mengatasi
permasalahan bangsa.

          Pemerintah dalam menyelenggarakan Negara tidak mungkin
dilakukan sendiri baik secara formal maupun non formal karena
tugas yang diembannya sangat banyak, sehingga tentunya
membutuhkan rekan atau partner kerja dalam menyelesaikan
beberapa masalah yang bisa ditangani oleh partner atau rekan kerja
atau juga dapat dilaksanakan secara bersama-sama. Partner atau
rekan kerja yang merupakan stake holder inilah nantinya yang akan
membantu meneruskan kebijakan pemerintah didalam mengatasi
dan menyelesaikan permasalahan yang dibebankannya. Termasuk
didalam menumbuhkembangkan didalam pengimpementasikan nilai-
nilai Pancasila, maka pemerintah periu sharing dengan non
kelembagaan dari segala elemen bangsa yaitu stake holder yang
   1   2   3   4   5   6   7   8