Page 3 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 3

5

      5) Bab V Kondisi Pelayanan Transportasi Laut yang Diharapkan,
           Kontribusi dan Indikasi Keberhasilan. Dalam bab kelima akan
           dijelaskan pelayanan transportasi laut yang diharapkan, dan
           bagaimana kontribusinya terhadap kegiatan ekonomi masyarakat,
           serta kontribusi dukungan ekonomi masyarakat terhadap
           pembangunan nasional. Lebih lanjut akan diuraikan indikasi
           keberhasilan peningkatan pelayanan transportasi laut.

      6) Bab VI Konsepsi Peningkatan Pelayanan Transportasi Laut
          Guna Mendukung Ekonomi Masyarakat Dalam Rangka
          Pembangunan Nasional. Bab keenam menguraikan tentang
          kebijakan yang diambil, perumusan strategi yang digunakan untuk
          mewujudkan kebijakan yang telah ditentukan, serta beberapa upaya
          yang harus dilakukan agar peningkatan pelayanan transportasi laut
          dapat terwujud.

     7) Bab VII Penutup. Bab ini berisikan kesimpulan sebagai jawaban
          terhadap permasalahan dan beberapa saran yang diajukan untuk
          mengoptimalkan peningkatan pelayanan transportasi laut.4

4. Metode dan Pendekatan
    a. Metode
          Penulisan Kertas Karya Perorangan ini menggunakan metode
     kualitatif, yaitu deskriptif analisis. Proses pencarian dan pengumpulan
     data dilakukan dengan mengunakan teknik studi kepustakaan (data
     sekunder), yaitu dengan mengumpulkan dan menganalisa berbagai
     tulisan akademis berupa arsip, artikel ilmiah baik on line maupun off
     line dan buku-buku yang menjelaskan tentang pendapat, teori, dalil-
     dalil, hukum dan Iain-lain yang berhubungan dengan permasalahan.
    b. Pendekatan
          Pendekatan analisis data dilakukan secara komprehensif integral
     melalui pisau analisa Ketahanan Nasional, yakni dengan meliput
     berbagai perspektif yang dapat dirujuk untuk mengoptimalkan
     peningkatan pelayanan transportasi laut berdasarkan kondisi dinamis
   1   2   3   4   5   6   7   8