Page 11 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 11

11

        c. Wawasan Nusantara Sebagai Landasan Visional.
                  Wawasan nusantara yang merupakan konsepsi nasional

        Indonesia tentang diri dan lingkungan keberadaannya dengan
        memanfaatkan kondisi dan konstelasi geografi untuk menciptakan
        tanggung jawab, motivasi dan rangsangan bagi seluruh bangsa
        untuk mencapai tujuan nasional. Karena merupakan konsepsi
        bangsa dalam memanfaatkan semua potensinya, maka dalam
        pelaksanaan pembangunan nasional sudah seharusnya
        memanfaatkan seluruh potensi yang dimiliki dengan tetap
        berperspektif wawasan nusantara.18

                  Penggunaan wawasan nusantara sebagai landasan visional
        dalam pelaksanaan pembangunan nasional merupakan bentuk
         pengejawantahan Pancasila ke dalam kehidupan bermasyarakat,
         berbangsa, dan bernegara yang diaktualisasikan dengan
         mempertimbangkan wujud konstelasi dan posisi geografi dan segala
         isi serta potensi yang dimilikinya. Hal tersebut menimbulkan
         rangsangan dan dorongan kepada bangsa Indonesia untuk
         membina dan mengembangkan potensi dari segala aspek
         kehidupan nasionalnya secara dinamis, utuh, dan menyeluruh agar
         mampu mempertahankan identitas, integritas dan kelangsungan
         hidup dalam mewujudkan cita-cita dan tujuan nasional.

                  Dengan menggunakan wawasan nusantara sebagai landasan
         visional maka diharapkan optimalisasi pemanfaatan SIMNAS dapat
         mempercepat pertumbuhan ekonomi di daerah sehingga
         pembangunan nasional dapat berlangsung sesuai dengan yang
         direncanakan.

         d. Ketahanan Nasional Sebagai Landasan Konsepsional.
                  Ketahanan nasional adalah kondisi dinamik bangsa Indonesia

         yang meliputi segenap aspek kehidupan nasional yang terintegrasi,
         berisi keuletan dan ketangguhan yang mengandung kemampuan

18 Modul Bidang Studi Geopolitik & Wawasan Nusantara, PPRA Lll Lemhannas Rl, Tahun
2014
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16