Page 5 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 5

33

        menggunakan APBN, regulasi atau aturan untuk mengaturnya masih
        lemah. Akibatnya, terjadi persaingan tidak sehat antara investor
        yang juga operator telekomunikasi. Mulai dari perang tarif murah,
        sehingga membuat perusahaan tidak bisa berkembang dan gagal
        memberi pelayanan terbaik bagi masyarakat.51

                  Masalah yang masih perlu dipecahkan adalah dibutuhkan
        kebijakan yang mengatur tentang telekomunikasi, pengorganisasian
        dan pelaksanaan e-govemment secara cepat, tepat, efektif, efisien,
        dan terpadu sehingga masyarakat luas dapat mengakses dengan
        mudah, baik yang berada di pemerintah pusat maupun yang berada
        di pemerintah daerah. Dengan demikian, SIMNAS pada umumnya,
        dan e-government pada khususnya, mulai tingkat terrendah sampai
        tingkat tertinggi berdasarkan strata strategis dan operasional dapat
        dimanfaatkan untuk kepentingan mewujudkan pemerintah yang
        bersih dan berwibawa.

         b. Masih rendahnya kualitas SDM yang menangani SIMNAS.
                 Aplikasi sistem informasi yang sarat akan teknologi informasi

        dan komunikasi yang demikian canggih, membutuhkan kualitas SDM
        yang mumpuni. Sementara itu SDM yang bekerja di instansi
         pemerintahan rata-rata kemampuan di bidang teknologi informasi
        dan telekomunikasinya masih rendah. Rendahnya kualitas SDM
        tersebut berakibat pada kurangnya kemudahan akses data/informasi
         antara instansi pemerintah, dan mengakibatkan adanya rasa kurang
         percaya dan keraguan antar instansi, swasta dan masyarakat luas.
         Dengan kualitas yang masih rendah tersebut juga berdampak pada
         aplikasi sistem informasi yang beraneka ragam dan berdiri sendiri-
         sendiri sehingga sering menyebabkan perbedaan istilah dan
         interprestasi atas informasi yang sama serta sulitnya
         mengintegrasikan seluruhnya menjadi suatu sistem informasi
         nasional.9*

51 Saatnya TIK Maju Tanpa APBN, Hasil Diskusi Ir Nonot Harsoni di ITS Surabaya tanggal
    9 September 2014.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10