Page 4 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 4
44
3) Belum tuntasnya permasalahan sengketa wilayah di Laut
China Selatan yang melibatkan beberapa negara anggota Asean
dengan China, Hal ini sewaktu waktu akan akan mengganggu
stabilitas keamanan wilayah regional ASEAN.
c. Belum adanya sarana prasarana bagi oganisasi yang
khusus membidangi masalah keamanan maritim ditingkat
ASEAN.
Persoalan yang berkaitan dengan sarana dan prasarana
Organisasi Keamanan ASEAN, bahwa untuk dapat mendukung
terbentuknya suatu Badan Koordinasi Kemanan ASEAN dibutuhkan
suatu sarana yang berupa perkantoran, kendaraan taktis dan suatu
Armada kapal udara dan kapal laut yang berfungsi sebagai sarana
patroli dan pengawas wilayah darat, laut dan udara kejahatan non
tradisional masing-masing negara.
d. Belum adanya SDM sebagai pengawak organisasi yang
khusus membidangi masalah keamanan maritim ditingkat
ASEAN
Untuk dapat mewujudkan suatu Organisasi yang khusus
membidangi masalah Kemanan Maritim ASEAN dibutuhkan SDM
yang memiliki pengetahuan dan ketrampilan dalam menangani setiap
bentuk kejahatan non tradisonal lintas Negara pada masing-masing
Negara ASEAN, serta penyamaan persepsi tentang hukum yang
berlaku di masing masing negara, sehingga kegiatan dapat
dilaksanakan secara terkoordinasi oleh sebuah badan koordinasi,
serta secara komperehensif dan integral, walaupun dilaksanakan di
wilayah masing masing negara dengan menggunakan sarana
prasarana masing masing.