Page 7 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 7

BAB V

      KERJASAMA PENDIDIKAN DALAM NEGERI YANG DIHARAPKAN,
        KONTRIBUSI TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS SDM DAN

      PEMBANGUNAN NASIONAL SERTA INDIKATOR KEBERHASILAN

  20. Umum.

           Kemampuan suatu bangsa sangat ditentukan oleh kualitas SDM,
 yang dibentuk dan disiapkan oleh pemerintah melalui lembaga-lembaga
 pendidikan formal maupun informal serta lingkungan keluarga/masyarakat.

          Perkembangan dunia akhir-akhir ini menunjukkan bahwa
 keunggulan komparatif suatu negara terhadap negara lainnya tidak lagi
 ditentukan oleh Sumber Daya Alam saja, melainkan yang terpenting
 adalah oleh kualitas SDM dalam bentuk pengetahuan, produktifitas,
inovasi dan bahkan kewirausahaan. Negara-negara maju pada umumnya
bertopang pada kualitas SDM untuk meraih sukses. Oleh karena itu dapat
dimengerti betapa sentralnya kedudukan SDM bagi penyiapan dan
peningkatan kemampuan nasional di masa mendatang.

         SDM merupakan salah satu faktor kunci dalam persaingan global,
yakni bagaimana menciptakan dan mewujudkan SDM yang berkualitas
dan memiliki ketrampilan serta berdaya saing tinggi dalam persaingan
global yang selama ini kita abaikan. Upaya-upaya yang telah dilakukan
pemerintah dalam mewujudkan peningkatan kualitas SDM yang bermutu
telah mengalami kemajuan, namun dalam kenyataannya masih banyak
manusia Indonesia yang masih berkualitas rendah karena kualitas
pendidikannya masih rendah.
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12