Page 5 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 5

45

                - Thailand Growth Triangle (IMT-GT). Melalui partisipasi
                tersebut, merupakan peluang-peluang terutama dalam
                kerjasama keamanan pembangunan sistem pangan.
         7) Telah disetujuinya perubahan UU No. 7 / 1996 tentang
                Pangan.

b. Kendala

         1) Belum adanya program lintas bidang yang terkait dengan
         pembangunan sistem pangan dalam RPJPN maupun RPJMN
         sehingga menghambat kelancaran kerjasama keamanan
         pembanunan sistem pangan komponen bangsa dalam perspektif
         ketahanan nasional.
         2) Kondisi geografis sebagai negeri kepulauan mudah menjadi
         tujuan subversi, infiltrasi, penyelundupan dan potensi ancaman
         lainnya, sehingga menyulitkan implementasi kerjasama keamanan
         pembanguansistem pangan komponen bangsa dalam perspektif
         ketahanan nasional dengan tersebar dan luasnya wilayah yang
         harus diawasi.
         3) Penduduk yang besar jumlahnya, dan ketimpangan
         pembangunan di wilayah perbatasan, menjadi rawan dengan
         berbagai konflik kepentingan pembangunan sistem pangan.
        4) Tingkat pengetahuan masyarakat yang belum memadai
        terhadap bahan pangan sangat mempengaruhi pola konsumsi
        masyarakat serta sikap pragmatis pelaku usaha di sektor pangan
        untuk mencari keuntungan secara ilegal.
        5) Distribusi pangan dari daerah sentra produksi ke konsumen
        masih terkendala beberapa hal, diantaranya: Pertama, dukungan
        infrastruktur, yaitu kurangnya dukungan akses terhadap
        pembangunan sarana jalan, jembatan, dan lainnya. Kedua, sarana
        transportasi, yakni kurangnya perhatian pemerintah dan
        masyarakat di dalam pemeliharaan sarana transportasi kita. Ketiga,
        sistem transportasi, yakni sistem transportasi negara kita yang
        masih kurang efektif dan efisien. Keempat, masalah keamanan dan
        pungutan liar, yakni pungutan liar yang dilakukan oleh preman
        sepanjang jalur transportasi di Indonesia masih sering terjadi.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10