Page 9 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 9
9
4. Metode dan Pendekatan
Penulisan Kertas Karya Perorangan ini menggunakan metode
deskriptif analisis melalui pendekatan empiris dan studi kepustakaan secara
komprehensif dan integral didasarkan pada keadaan yang terjadi ditengah
kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang berkaitan dengan
kewaspadaan nasional terhadap anarkisme dan radilakalisme guna stabilitas
politik dalam rangka ketahanan nasional.
5. Pengertian
a. Optimalisasi, Menurut Kamus besar bahasa Indonesia berasal
dari kata optimal yang berarti (ter)baik; tertinggi; paling
menguntungkan (adjektiva)8 maka optimalisasi adalah segala upaya
mensinergikan berbagai sumber daya untuk mendapatkan hasil yang
maksimal sesuai dengan tujuan yang diharapkan9.
b. Kewaspadaan Nasional (Padnas), adalah sikap berhati-hati atau
berjaga-jaga sebagai sikap tanggap nasional yang berisi keawasan
sikap mental serta fisik dan perilaku suatu bangsa dan negara yang
mampu mendeteksi, mengidentifikasi, menilai dan menganalisa atau
mengolah sejak dini dan lengkap suatu ancaman sehingga dapat
mengantisipasi dan melakukan tindak awal yang tepat terhadap
berbagai bentuk dan sifat ancaman yang dihadapi, dalam rangka
pencapaian tujuan nasional.10
c. Stabilitas, adalah kemantapan; kestabilan; keseimbangan:
menciptakan suatu kondisi nasional yang dinamis, bukanlah semata-
mata tugas pemerintah dan aparatnya, melainkan tugas segenap
masyarakat juga.11
d. Politik, adalah proses pembentukan dan pembagian
kekuasaan dalam masyarakat yang antara lain berwujud proses
pembuatan keputusan, khususnya dalam negara.12
8 Kamus Besar Bahasa Indonesia http://www.kamusbesar.com/27787/optimal, diunduh
tanggal 3 Juli 2012
9 Badjuri, 2002,Definisi dasar optimalisasi, Juli 2012
10 Modul BS, Kewaspadaan Nasional, Pokja Lemhannas RI, Lemhannas RI, Jakarta 2012
1 http://www.artikata.com/arti-351954-stabilitas.htmldiunduhtanggal 11 juni 2012
2 http://id.wikipedia.org/wiki/Politik, diunduh tanggal 13 Juni 2012