Page 14 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 14

42

kejahatan lintas negara. Permasalahan seperti narcotics trafficking, human
trafficking/smuggling, arm smuggling, money laundering, illegal immigrants
dan sebagainya menunjukkan peningkatan yang tajam utamanya di negara
berkembang atau sedang dilanda konflik, yang berdampak terhadap
keamanan internasional dan hubungan antar bangsa. Sementara itu, sikap
negara adidaya dan sekutunya masih dirasakan diskriminatif atau
berstandar oleh sejumlah negara atau kelompok tertentu dalam suatu
negara, yang memicu ketidakpuasan hingga aksi kekerasan terorganisir
sebagai balasan yang diantaranya berkaitan dengan makin meluasnya
international terrorism. Namun perkembangan kerjasama antar negara di
era global telah mendukung bagi terciptanya keterbukaan bagi terwujudnya
saling pengertian yang memberikan kerangka landasan untuk dihindarkan
terjadinya konflik.

         Dinamikanya perkembangan situasi juga terkait dengan peran NGO
(Non Governmental Organization) serta MNC/MNE (Multi National CorĀ­
poration Multi National Enterprise) dalam berbagai kehidupan masyarakat
internasional yang sedemikian kuat, hingga mampu memberikan pengaruh
bahkan menekan lembaga internasional maupun pemerintah suatu negara
sehubungan dengan arah kebijakannya di berbagai bidang. Globalisasi
ekonomi dunia telah mendorong arus modal, investasi dan tenaga kerja
antar negara yang seolah tanpa batas lagi sebagai suatu tata ekonomi baru
dunia, yang dalam realitasnya banyak didominasi oleh kebijakan dari IMF
(International Monetary Fund) dan WTO (World Trade Organization).
Perkembangan situasi ekonomi global telah memicu pembentukan Blok
Ekonomi oleh sejumlah negara seperti negara-negara Uni Eropa yang
bahkan membentuk satu mata uang bersama (Euro), yang kemudian
diimbangi oleh Jepang, Rusia dan China dengan menunjukkan peran serta
kekuatan masing-masing di bidang ekonomi dan sebagainya. Dinamika
situasi arahnya dapat bermuara pada timbul perang dingin baru secara
ekonomi, yang dapat berpengaruh signifikan terhadap pembangunan
ekonomi di negara-negara berkembang termasuk Indonesia, meski upaya-
upaya membangun kerjasama antar pemerintah negara termasuk di bidang
   9   10   11   12   13   14   15   16   17