Page 11 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 11

25

 kecamatan yang ada diwilayah perbatasan, tentunya relatif lebih
 rendah dari angka rata-rata kabupaten. Untuk data IPM ketiga
 kabupaten tersebut, dibawah angka rata-rata IPM Kaltim yaitu, 75,56.
 Kondisi diatas semakin sulit diatasi karena transportasi antar wilayah
 di perbatasan masih belum mampu mendukung kegiatan
 perekonomian masyarakat, karena mlnimnya prasarana transportasi
 darat. Sarana transportasi darat, baik jalan, jembatan maupun
 kendaraan yang ada diperbatasan relatif sedikit dan kondisinya
 banyak yang rusak. Sedangkan disisi lain, kawasan perbatasan
 Kaltara dan Kaltim ini memiliki aksesibilitas yang tinggi terhadap
 wilayah perbatasan Sabah Malaysia maupun terhadap kota-kota
 lainnya. Sebaliknya aksesibilitas kawasan perbatasan terhadap kota-
 kota di Kaltim dan Kaltara justru sangat rendah. Selain itu tingkat
 pelayanan kesehatan di kawasan perbatasan relatif masih minim,
 karena pada umumnya belum memiliki rumah sakit pemerintah,
maupun rumah sakit swasta.

          Saat ini pelayanan kesehatan di wilayah perbatasan Kaltim dan
Kaltara sebagian besar dilakukan oleh Puskesmas yang berada di
ibukota kecamatan, karena rumah sakit hanya terdapat di ibukota
kabupaten dan relatif jauh dari pemukiman penduduk. Sedangkan dari
aspek pendidikan terlihat bahwa sarana/fasilitas pendidikan sudah
ada walaupun belum cukup memadai dan pada umumnya berada di
ibukota kecamatan, sementara sebaran penduduk di wilayah
perbatasan Kaltim dan Kaltara ini cukup tinggi. Adapun dalam bidang
perhubungan khususnya telekomunikasi yang ada, masih sangat
terbatas dan kemampuannya masih jauh dibawah sinyal yang dimiliki
oleh negara tetangga. Berdasarkan informasi dari Bupati Nunukan,
masalah utama yang perlu segera ditangani pemerintah pusat saat ini
adalah PT. Telkom dalam koordinasi kementerian BUMN dan
kementerian perekonomian segera membangun sarana telekomuni­
kasi agar sejajar dengan Malaysia. Disisi lain, kondisi perekonomian
kedua negara di wilayah perbatasan sangat berbeda, di wilayah
Malaysia relatif lebih maju dibandingkan dengan di wilayah Indonesia.
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16