Page 13 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 13

BABU
                                   LANDASAN PEMIKIRAN

  6. Umum
      Seluruh bangsa Indonesia saat ini tengah mengerahkan segala daya

  upayanya untuk membangun Negara dengan tujuan mewujudkan
  masyarakat Indonesia yang aman dan sejahtera. Upaya bersama ini
 adalah berupa Pembangunan Nasional, yang merupakan suatu peijuangan
 bangsa Indonesia di era masa kini dalam mengisi kemerdekaan.
 Semangat kebersamaan dalam rangka pembangunan nasional ini bukan
 saja melaksanakan berbagai program pembangunan demi peningkatan
 kesejahteran, namun juga dalam rangka memastikan terjaminnya suasana
 kondusif berupa keamanan, karena bila faktor keamanan terganggu maka
 dipastikan akan memperlambat proses pembangunan nasional yang
 sedang berlangsung.

     Seiring berlangsungnya proses Pembangunan Nasional, terjadi
perkembangan sosial, budaya, ekonomi dan politik yang sangat pesat,
serta timbul berbagai dampak dari era globalisasi pada masyarakat, yang
menimbulkan berbagai permasalahan kehidupan berbangsa antara lain
persoalan gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas)
yang semakin kompleks dan meluas, baik itu secara kuantitas dan kualitas.

     Berbagai permasalahan Kamtibmas yang potensial terjadi di tengah-
tengah masyarakat adalah meningkatnya berbagai aksi kriminalitas, yaitu
berupa kejahatan konvensional (street crime) dengan pelaku yang
umumnya berasal dari kalangan masyarakat dengan tingkat pendidikan
rendah, namun akhir-akhir ini juga meluas jenis kejahatan berdimensi
internasional (transnational crime) dengan para pelaku yang umumnya
berasal dari kalangan berpendidikan.

    Untuk mewujudkan Indonesia yang aman dan damai, merupakan salah
satu agenda pembangunan nasional yang tertuang dalam Rencana
Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJP) 2005-2025, dimana
pemerintah telah menetapkan beberapa prioritas pembangunan nasional,
yang salah satunya adalah peningkatan keamanan, ketertiban, dan

                                             13
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18