Page 8 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 8

76

  akibat pergerakan perdagangan dan pariwisata yang akan
  memerlukan beragam akomodasi berkualitas.

  8) Pemerintah melalui Kementerian Perumahan Rakyat
  (Kempera), Kementerian PU, dan Pemda membangun sarana
 publik dan perumahan yang terencana dan modern yang
 ramah lingkungan disesuaikan dengan kearifan lokal, dengan
 meningkatnya aktifitas bisnis dan perdagangan, maka sarana
 lain seperti perumahan sudah menjadi kebutuhan bukan saja
 bagi para expatriat dan pendatang domestik, juga
 dipersiapkan pergerakan urbanisasi yang akan terjadi, akibat
 berkembangnya ekonomi di wilayah Sorong.

 9) Pemerintah melalui Perusahaan Daerah Air Minum
 (PDAM), Kementerian PU, dan Pemda membangun sarana
 air bersih untuk mendukung ketersediaan air, baik untuk
 konsumsi rumah tangga maupun pemenuhan kebutuhan
industri. Hal ini untuk menjawab permasalahan kurangnya
ketersediaan sumber air dan terbatasnya distribusi air di
sebagian wilayah Papua Barat.

10) Pemerintah melalui Kementerian PU dan pemerintah
provinsi dan kabupaten membuat masterplan untuk
pembangunan jalan dan transportasi interkoneksi kabupaten
yang menghubungkan Sorong dengan daerah sekitar.
Dengan adanya sarana perhubungan tersebut, pergerakan
ekonomi diharapkan dapat lebih berkembang sehingga hasil
bumi maupun hasil karya industri kreatif dari daerah sekitar
Papua Barat akan dapat mudah diakses ke wilayah yang
menjadi pusat aktifitas perdagangan.

11) Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan
Informatika (Kemkominfo) dan Pemda bekerjasama dengan
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13