Page 9 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 9

misalnya perhitungan empat kali empat hasilnya enam belas. Lain
halnya , di bidang hukum apabila seorang terpidana telah dinyatakan
bersalah secara hukum dan telah mendapatkan keputusan hukum
tetap, harus segera melaksanakan hukumannya sesuai keputusan
yang telah ditetapkan tersebut.

         Pendidikan Pancasila perlu juga dimasukkan dalam kurikulum
dasar inti , disertai dengan modul, materi, literatur, referensi, sajian
materi melalui bantuk penayangan slide yang singkat, padat dan
jelas melalui infokus, laptop, alat multi media, yang memadai
sehingga memberikan motivasi, semangat belajar, dan menarik
perhatian peserta didik. Dalam proses pembelajaran pendidikan
Pancasila materi yang disajikan dirangkum sedemikian rupa agar
tidak menimbulkan kebosanan bagi peserta didik, tetapi lebih banyak
mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan
keseharian, kehidupan beragama, kehidupan kekeluargaan,
kehidupan gotong royong, kehidupan kebersamaan, kehidupan
kesamaan, dan kehidupan bertanggungjawab, kehidupan cinta
tanah air, bela negara dan berbagai suku, ethnis, dengan keunikan
kebudayaan daerah yang mencerminkan nilai-nilai luhur budaya
bangsa.

           Mencerminkan dan menampilkan nilai persatuan dan
kesatuan bangsa dari Sabang hingga Merauke melalui pemutaran
slide, film tentang arti kehidupan beragama, menolong sesama
manusia dalam dunia pendidikan, menolong sesama umat yang
ditimpa bencana alam, gempa bumi, banjir, kebakaran, peperangan
yang menelang ribuan korban dengan meniadakan peri
 kemanusiaan, menolong fakir miskin, menolong kecelakaan.
 Disamping itu pemutaran film, slide bagaimana menjalin
 kekerabatan, rasa persaudaraan dari berbagai ethnis, suku, ras,
 agama, budaya, yang beraneka ragam dari Sabang hingga
 Merauke, etika bermusyawarah untuk mencapai mufakat yang baik

                                              91
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14