Page 6 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 6

20

         “manusia adalah serigala bagi sesamanya” Oleh karenanya
         pemegang kekuasaan harus mampu memaksakan wewenangnya
         dan harus mempunyai kekuasaan yang besar, yang kuat, yang tidak
         dapat dibatasi. Semua orang harus tunduk dan patuh pada penguasa
        yang berdaulat. Bagi Hobbes tidak ada kekuasaan yang dapat
        membatasi kekuasaan yang berdaulat, kecuali kedaulatan itu sendiri,
        oleh karenanya konsep yang diusulkan Hobbes sebagai
        absolutisme.17

 10. Tinjauan Pustaka.

        Tinjauan kelembagaan pengelolaan pertambangan bersentuhan
 dengan kepentingan kesejahteraan rakyat yang mempunyai sensitifitas
 sangat tinggi yang banyak berkaitan dengan masalah sosial
 kemasyarakatan. Beberapa tahun terakhir wilayah pengelolaan
 pertambangan sebagai suatu kekayaan alam relatif sudah banyak yang
 berdekatan dengan pemukiman penduduk dan dalam konteks ini,
diperlukan optimalisasi kelembagaan yang mampu menjadi model dalam
mensinergikan seluruh aspek yang berkaitan dalam pengelolaan
pertambangan. Beberapa referensi yang membahas tentang kelembagaan
pengelolaan pertambangan dalam perwujudan kesejahteraan rakyat di
antaranya sebagai berikut:

         a. Kajian berjudul “Escaping The Resources Curse" oleh
         akademisi dari Columbia University18 mengemukakan bahwa
         penemuan minyak atau sumber daya alam lain selalu memunculkan
         impian tentang kekayaan dan kemakmuran di negara-negara
         berkembang. Dalam banyak kasus, sejumlah tefnuan ini justru kerap
         dikaitkan dengan konflik politik yang merusak dan kemunduran
         ekonomi berkepanjangan. Fakta bahwa negara-negara yang
         mendapat berkah berkelimpahan sumber daya alam kerap kali

17Hobbes, Thomas, Leviathan , The Classic Treatise that founded Modem Analitical
Philosophy. Edward White, Win Road Columbia, 2002
18Columbia University Press. 2007. Escaping The Resource Curse : Berkelit dari Kutukan
Sumberdaya Alam. Bogor: The Samdhana Institute
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11