Page 8 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 8

50

                                                 BAB V

       KONDISI PEMBANGUNAN KONEKTIVITAS TRANSPORTASI D!
         DAERAH PERBATASAN KALIMANTAN YANG DIHARAPKAN

 20. U m u m

        Pembangunan konektivitas transportasi di daerah perbatasan
 Kalimantan sudah dilaksanakan. Sejauh ini hasilnya memang belum
sempurna dan perlu ditingkatkan terus sejalan dengan tuntutan jaman
namun tetap berpegang pada Pancasila dan UUD NRI 1945.
Pembangunan konektivitas transportasi di daerah perbatasan Kalimantan
memang penting sebagai upaya untuk mengakselerasi pembangunan di
segala bidang di daerah perbatasan Kalimantan agar efektif dan efisien.
Dengan upaya-upaya perbaikan terhadap Pembangunan konektivitas
transportasi di daerah perbatasan Kalimantan diharapkan mampu
meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pada gilirannya dapat
memperkokoh tannas.

        Bab ini akan diawali dengan membahas pembangunan konektivitas.
transportasi di daerah perbatasan Kalimantan yang diharapkan. Kemudian
diikuti dengan pembahasan-pembahasan kontribusi pembangunan
konektivitas transportasi di daerah perbatasan Kalimantan terhadap
peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kontribusi peningkatan
kesejahteraan masyarakat terhadap memperkokoh tannas, serta indikasi
keberhasilan.

21. Pembangunan Konektivitas Transportasi di Daerah Perbatasan
Kalimantan yang Diharapkan

       Pembangunan konektivitas di daerah perbatasan Kalimantan
dilakukan melalui pembangunan transportasi yang cepat dan memadai
yang menyangkut sarana, prasarana dan pelayanan transportasi.
Pembangunan prasarana transportasi beserta fasilitas pendukungnya serta
jalan terus ditingkatkan sesuai dengan kebutuhan. Pembangunan jalan
perbatasan sendiri terus ditingkatkan hingga seluruh daerah perbatasan
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13