Page 6 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 6

BAB VI

    KONSEPSI REVITALISASI KERJASAMA KEAMANAN PEMBANGUNAN
   SISTEM PANGAN KOMPONEN BANGSA DALAM PERSPEKTIF TANNAS

      GUNA MENINGKATAKAN KETAHANAN PANGAN DALAM RANGKA
                             MEWUJUDKAN TUJUAN NASIONAL.

24. Umum
         Revitalisasi Kerjasama Keamanan Pembangunan Sistem Pangan

Komponen Bangsa dalam Perspektif Ketahanan Nasional memegang peranan
yang sangat penting dalam meningkatkan Ketahanan Pangan dalam rangka
Mewujudkan Tujuan Nasional Kerjasama Keamanan Pembangunan Sistem
Pangan merupakan langkah strategis dalam pembangunan nasional. Ancaman
serius yang dihadapi umat manusia saat ini adalah kelangkaan dan kecukupan
pangan Jumlah penduduk yang terus menerus bertambah seperti deret hitung
sementara pembangunan sistem pangan berkembang seperti deret ukur.
Sehingga kebutuhan pangan tidak bisa dipenuhi dengan baik.

         Menyikapi hal tersebut maka pada 24 September 2010, Badan Pangan
Dunia ( FAO) mengadakan pertemuan luar biasa di Roma untuk membahas
kekhawatiran tentang trend naiknya harga pangan dunia Dalam pertemuan
tersebut, juga dibahas mengenai masalah Rusia yang menghentikan ekspor
gandum akibat bencana kebakaran yang melanda negara itu. Selain itu, krisis
pangan diakibatkan oleh bencana banjir yang beberapa negara penghasil
pangan sehingga menyebabkan kenaikan harga pangan dunia. Pada saat
memperingati Hari Pangan Sedunia di markas FAO di Roma, para pejabat
organisasi tersebut menyatakan sekitar 925 juta orang didunia dalam kondisi
kelaparan dan keurangan gizi kronis, dan karena itu produksi pangan harus terus
didorong naik hingga 70% guna memenuhi kebutuhan mereka.22

         Kelangkaan pangan ini telah menimbulkan persoalan - persoalan sosial
dan politik yang serius Termasuk permasalah sosial dan politik pada jaman
Soekarno dan Soeharto, pangan merupakan pencetus gejolak sosial dan politik
yang menyebabkan runtuhnya pemerintahan saat itu Posisi pangan dalam
pembangunan nasional adalah sebagai hak asasi dalam kebutuhan dasar

22 "FAO: Tingkat Kelapan Dunia Masih Terlalu TinggfVOA Indonesia, artikel 15 Oktober 20120,
diakses melalui http //www yiela com/view/1405017/fao-tingkat-kelaparan-dunia-masih-terlalu-
tinggi. (21-09-2012)
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11