Page 12 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 12

60

diwujudkan, yang memberikan makna hidup dan sekaligus menjadi
tuntutan serta tujuan hidupnya, bahkan menjadi ukuran dasar seluruh peri
kehidupan bangsa. Pemahaman itu datang melalui proses berpikir logis,
mendalam, analisis, dan kritis, yang kemudian menghasilkan sebuah
pengertian yang menjadi sumbu bagi bertemunya kerja akal dan kerja rasa.
Proses pemahaman yang telah berjalan dengan baik dan melahirkan
sebuah penerimaan terhadap sesuatu nilai hidup, maka nilai tersebut
selanjutnya menjadi panduan hidup dan standar nilai moral bagi seseorang.
Dengan kata lain, nilai-niiai Pancasila semestinya dipahami sebagai cita-
cita moral bangsa Indonesia, yang mengikat seluruh jurnalis dan segenap
warga masyarakat baik sebagai perorangan maupun sebagai kesatuan
bangsa.37

        Proses penghayatan yang benar akan melahirkan suatu pemahaman
yang komprehensif yang akan berlanjut kepada sebuah penerimaan yang
tulus dan murni tentang kebenaran dan keluruhan nilai-niiai Pancasila
untuk kemudian diresapkan ke dalam rasa, hati dan akal budi setiap
jurnalis. Dengan penghayatan nilai-niiai Pancasila oleh seseorang maka
akan tercipta sebuah keyakinan yang teguh di dalam dirinya tentang
kebenaran dan keluhuran nilai-niiai Pancasila dimaksud. Semakin
seseorang menghayati dan meresapkan di dalam dirinya, semakin kuat
nilai-niiai tersebut akan merasuk dan mempengaruhi pola pikir yang
terbangun. Oleh karenanya, kondisi ideal yang diharapkan adalah setiap
jurnalis seyogyanya sudah mengetahui, mengerti, menghayati dan
 memahami nilai-niiai dari Pancasila di sepanjang hidupnya, yang akan
 terlihat dari karya-karya jurnalistiknya.

 b. Nilai-niiai Pancasila sudah diteladankan oleh pemimpin
        Pengamalan atau implementasi nilai-niiai Pancasila di kalangan

 jurnalis yang diharapkan sudah dilakukan, dimulai dari diri para jurnalis itu
 sendiri secara individu, kemudian meningkat ke kelompok kerja di internal
 masing-masing media massa, selanjutnya menjadi bagian dari usaha

 37Poespowardojo, Soerjanto & Hardjatno, N. Jenny M.T. Pancasila sebagai Dasar Negara
    dan Pandangan Hidup Bangsa. Pokja Lemhannas Rl 2010.
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17