Page 3 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 3

31

         perwakilan tersebut belum terbentuk sampai saat ini dan semua
         perkara korupsi dari daerah masih diproses ke Jakarta.

                Kondisi lainnya yang menjadi persoalan dalam pemberantasan
         korupsi adalah masih lemahnya kemampuan aparat penyidik dalam
         melakukan penegakan hukum. Hal ini sangat berpengaruh kepada
        proses penyidikan yang dilakukan, sehingga penegakan hukum belum
        sepenuhnya dapat dilaksanakan. Di sisi lain perkara yang dihadapi
        penyidik relatif rumit dan sering berhadapan dengan pejabat
        pemerintah yang memiliki otoritas kekuasaan yang dapat
        mempengaruhi keberhasilan pengungkapan kasus korupsi.

               Hal ini sejalan dengan pendapat yang menyebutkan pentingnya
        profil aparat penegak hukum menghadapi berbagai permasalahan
        dalam penyidikan korupsi tersebut. Untuk mendukung keberhasilan
       pemberantasan korupsi bahwa profil kemampuan sangat dibutuhkan
       seperti penguasaan hukum dan perundang-undangan, kemampuan
       manajemen dan etika penyidikan15. Disamping itu diperlukan
       pengetahuan bidang administrasi pengelolaan keuangan di
       pemerintahan, pengetahuan keuangan dan ketentuan lainnya.

               Kemudian persoalan,.lainnya adalah menyangkut koordinasi
       antar penegak hukum yang masih menjadi persoalan dalam
       pemberantasan korupsi. Karena tanpa adanya koordinasi yang baik,
       maka persoalan dan kendala penegakan hukum akan membuka
       peluang kurang optimalnya penegakan hukum itu sendiri. Hal ini
       sejalan dengan pendapat yang menyebutkan : "Kurangnya sinergi
       diantara Kepolisian, Kejaksaan, dan KPK. Kurangnya konsolidasi
       lembaga penegak hukum itulah yang dijadikan celah bagi pihak
       tertentu untuk melakukan intervensi terhadap penanganan kasus”16.
       Dari penjelasan tersebut maka penegakan hukum terhadap korupsi

15Sinaga, Alpiner, 2011, Identifikasi dan pelacakan Tindak Pidana, PT Cresindo (Dedi
Group), Jakarta, 2011.
16Indra Jaya. Kompas.Com, 2011, Korupsi dan lemahnya penegakan hukum di Indonesia
, diunduh tanggal 20 April 2013 (http://politik.kompasiana.com/2011/10/17/).
   1   2   3   4   5   6   7   8