Page 14 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 14

28

                                                BAB III
     KONDISI KERJASAMA KEAMANAN PERBATASAN TIMOR LESTE-

                             REPUBLIK INDONESIA SAAT INI
 11. Umum

        Berdasarkan tinjauan geostrtageis dan geopolitik, wilayah perbatasan
merupakan wilayah secara geografis berbatasan langsung dengan negara
tetangga atau langsung berhadapan dengan negara lain. Wilayah
dimaksud adalah bagian wilayah provinsi dan kabupaten/kota yang
langsung bersinggungan dengan garis batas negara (wilayah Negara)..
Dalam konteks ini, pembangunan nasional Timor Leste pasti memerlukan
ketertiban global, terpadu dan partisipatif dalam semangat saling
pemahaman dan saling menghormati dengan negara-negara terkait, dan
seluruh dunia melalui pembentukan altnasi multilateral dan bilateral dan
komitmen kerjasama lainnya. Tanpa pembatasan geostartegis Timor Leste
akan mampu, melaksanakan strategis pelaksanaan manajemen konflik
dengan mencari solusi yang cocok untuk menanggapi jenis ancaman militer
dan non militer yang dapat membahayakan stabilitas keamanan nasional,
regional dan internasional.

       Dalam pasal 6 ayat 3 Certificate Asean, menjelaskan bahwa negara
baru mana yang bergabung dengan blok Asean tentu dapat memenuhi
kriteria yang telah ditentukan. Secara geografis dan Undang- Undang
Internasional, Timor Leste adalah negara yang berada dalam wilayah Zone
Asia Tenggara dengan mempunyai perbatasan teritorial baik darat, laut dan
udara yang berbatasan dengan negara- negara di Asean.. Asean adalah
organisasi yang mana Timor Leste harus bergabung untuk mendapatkan
kepercayaan politik dan peluang ekonomi.

       Sebagai anggota ARF (Asean Regional Forum), Timor Leste akan
memperoleh beberapa jaminan keamanan dari tetangga terdekat, dari
perspektif masa depan kerjasama dalam keamanan bersama. Hal ini juga
perlu mempertimbangkan bahwa partisipasi dalam forum multilateral dapat
menyebabkan kerjasama bilateral yang lebih besar dalam kaitan dengan
keamanan. Sangat penting bagi Timor Leste untuk meningkatkan
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18