Page 15 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 15
mementingkan kepentingan pribadi dan partainya, bersifat curang dan
angkuh serta cenderung memaksakan kehendak dalam mengelola
kekuasaan. Sehingga tidak dijumpai lagi nuansa hikmah apalagi sikap
bijaksana, yang mengemuka saat ini adalah perdebatan dan voting
dalam pengambilan keputusan yang jauh dari nilai musyawarah dan
mufakat
5) Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia
Keadilan pada umumnya adalah keadaan dimana setiap orang
memperoleh apa yang menjadi haknya dan setiap orang memperoleh
bagian yang sama dari yang dimiliki bersama. Keadilan Sosial berbeda
dengan keadilan Individual, keadilan individual adalah keadilan yang
tergantung dari kehendak baik atau buruk masing-masing individu.
Saat ini kita diperhadapkan pada krisis keteladanan dalam hal berlaku
adil oleh para pemimpin. Khusus pada bidang Pendidikan,
penyelenggara pendidikan lebih mementingkan nilai dan hasil yang
dicapai tanpa memperdulikan bagaimana proses pendalaman materi
diarahkan pada pemahaman dan upaya membuat suatu yang diajarkan
mudah dimengerti dan dikembangkan. Sekolah-sekolah kita terjebak
dalam pola pendidikan yang kaku, dimana hampir sebagian besar anak
didik diarahkan untuk mencapai hasil akademik yang maksimal tanpa
mempedulikan berbagai kecerdasan lain diluar kecerdasan akademik,
salah satunya adalah kecerdasan Moral dan Etika dalam rangka
pembentukan karakter bangsa.
Banyak orang tua yang bangga dengan prestasi akademik
anaknya semata, tanpa melihat apakah hasil yang dicapai anaknya
melalui proses yang murni berdasarkan kecerdasan majemuk, ataukah
hanya ilusi pendidikan formal yang diajarkan secara kaku, sehingga
mematikan sendi-sendi dari inovasi dan kreativitas yang justru harus di
kembangkan lebih jauh lagi, baik disekolah dasar sampai perguruan
tinggi. Kecerdasan Emosional dan spiritual yang sebaiknya terus
diajarkan dan dikembangkan masih terlihat jauh tertinggal dalam
sistem penyelenggaraan pendidikan. Sistem pendidikan belum
memberikan penilaian yang komprehensif dan integral kepada anak
29