Page 9 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 9

39

               pelampiasan kemarahan. Demo juga bukan merupakan tindakan
               anarkis dan menimbulkan keonaran, kekacauan dan
               kehancuran. Aksi demo yang baik dan sesuai prosedur adalah
               unjuk rasa yang didasari dengan niat baik dan tulus, dan
               dilakukan dengan cara yang baik pula. Menyampaikan aspirasi
               harus dilakukan dengan cara yang santun dan tidak
               menakutkan. Tujuan dari demo adalah memberikan dan
               menyampaikan aspirasi agar didengar dan dijadikan salah satu
               bagian dari kebijakan yang diambil oleh pengambil kebijakan
               (decision m aker). Agar semua itu terlaksana dengan baik, maka
               dibutuhkan cara-cara yang elegan, santun dan tidak
               mencerminkan premanisme. Dalam menyampaikan aspirasi
               harus menghindari cara-cara preman dan selayaknya memilih
               cara yang dewasa, cerdas, terhormat, terdidik, dan tidak anarkis.

                         Namun dalam realitasnya, aksi protes yang dilakukan oleh
               mahasiswa cenderung brutal, onar, tidak memberikan rasa
               aman, dan berujung anarkis. Fakta ini dapat dilihat dalam
               tayangan televisi dan media cetak yang meliput unjuk rasa akan
               memberikan informasi demikian. Tidaklah mengherankan bila
               negara Indonesia ini ada yang memberi gelar “negeri 1001 demo
               anarkis8.9

                         Pencegahan anarkis periu dilakukan sebelum tindakan itu
               tumbuh sebagai kebiasaan barn di masyarakat. Banyaknya
               kalangan yang merasakan dampak merusak, menjarah,
               membakar dan Iain-lain tanpa dihujat apalagi ditangkap.
               Persoalan dari adanya fenomena demikian adalah nilai dasar
               dan nilai praksis Pancasila belum dipahami dan
               diimplementasikan dengan baik. Karena itu, salah satu caranya
               adalah dengan implementasi nilai-nilai Pancasila pada
               mahasiswa.

           9 http://bambang-sukmadji.blogspot.com/2010/10/negeri-1001-demo-anarkts.html.
Diunduh tanggal 7 Oktober Pukul 11.00
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14