Page 7 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 7

g. Bab VII Penutup.
                      Bab ini berisi kesimpulan dan saran dari hasil pembahasan

            pada bab-bab sebelumnya dalam optimalisasi kewaspadaan nasional
           terhadap bahaya narkoba guna meningkatkan kamtibmas dalam
           rangka ketahanan nasional.

 4. Metoda dan Pendekatan.
           Penelitian pada hakikatnya merupakan kegiatan ilmiah untuk

 memperoleh pengetahuan yang benar tentang suatu masalah. Hasil yang
 diperoleh dapat berupa fakta-fakta, kosep, generalisasi, dan teori yang
 memungkinkan manusia dapat memahami fenomena dan pemecahan
 masalah yang dihadapi. Kertas Karya Perorangan (Taskap) ini merupakan
 karya ilmiah yang didalam penelitiannya menggunakan metode deskriptif
analisis, bertujuan untuk membuat deskripsi secara sistematis, faktual, dan
akurat mengenai fakta yang diuraikan secara holistik, komprehensif dan
integral dengan merefleksikan keadaan yang sesungguhnya. Sedangkan
pendekatannya dilakukan dengan cara mengumpulkan bahan-bahan
pendukung yang digunakan untuk menulis Taskap, seperti berbagai
kebijakan yang berkaitan dengan bahaya penyalahgunaan narkoba,
perundang-undangan, peraturan pemerintah, hasil studi berbagai elemen
masyarakat, studi kepustakaan serta bahan referensi lainnya yang terkait
dengan kewaspadaan nasional terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba,
meningkatkan kamtibmas dan ketahanan nasional.

5. Pengertian

        a. Optimalisasi. Optimalisasi berasal dari kata optimal yang
         berarti terbaik, tertinggi, sedangkan optimalisasi berati suatu proses
         meninggikan atau meningkatkan7.

        b. Kewaspadaan Nasional. Adalah suatu sikap dalam
         hubungannya dengan nasionalisme yang dibangun dari rasa peduli
        dan rasa tanggung jawab serta perhatian seorang warga negara

          Depdikbud, 1995,“Kamus besar bahasa Indonesia”,Jakarta: 628.
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12