Page 4 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 4

74

 ekonomi masyarakat di daerah perbatasan. Oleh karena itu
 pengelolaan wilayah perbatasan yang komprehensif dan
 berkelanjutan sangat diperlukan agar masyarakat wilayah
 perbatasan wilayah Kepulauan Kalimantan memiliki akses terhadap
 kesejahteraan mereka. Kesejahteraan mereka merupakan harga
 mati, sehingga mereka tidak lagi berpaling kepada negara tetangga
 sehingga masyarakat perbatasan akan menjadi garda terdepan
dalam berkontribusi menjaga kedaulatan wilayah NKRI.
Pelaksanaan optimalisasi kegiatan ekonomi masyarakat secara
langsung akan meningkatkan kesejahteraan , secara tidak langsung
berpengaruh kepada meningkatnya keamanan di wilayah
perbatasan, karena mereka akan menjadi benteng terdepan dalam
menjaga integritas wilayah NKRI.

          Strategi ini berorentasi pada tercapainya melaksanakan
 optimalisasi kegiatan pemberdayaan ekonomi masyarakat guna
 meningkatkan kesejahteraan di daerah perbatasan.

        Tujuan dari strategi ini adalah mewujudkan optimalisasi
         kegiatan ekonomi masyarakat guna meningkatkan
         kesejahteraan, melalui pembinaan UM KM, serta
         meningkatkan peran dan fungsi koperasi.
        Sarana yang digunakan untuk pencapaian strategi ini adalah
         perangkat hukum, peraturan perundang-undangan lembaga
         pendidikan .pelatihan, dan penyuluhan.
        Metode yang digunakan dalam setrategi ini adalah
        dilaksanakan melalui rekrutmen pendidikan, pelatihan,
        kaderisasi, kerja sama, dan evaluasi. Koordinasi, optimalisasi,
        pengawasan dan pengendalian serta penegakan hukum.
       Subjek atau pelaksanaan pada setrategi ini meliputi
        Pemerintah, DPR, BPK, PEM DA, dan DPRD.
       Obyek pada strategi ini adalah peraturan perundang-
        undangan aparat pusat maupun daerah, masyarakat daerah
        perbatasan, penyelenggara program pemberdayaan ekonomi
       masyarakat.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9