Page 16 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 16

30

                kedalam dua bagian dalam perjalanannya banyak menimbulkan
                masalah teknis dan tidak dapat berintegrasi dengan baik, sehingga
                belum mampu mengontrolnya dan mendelegasikan ruang udara
                Indonesia kepada FIR Singapura. Konfigurasi FIR Indonesia yang
                sampai saat ini mengatur wilayah udara Timor Leste dan sebagian
                wilayah Australia (Christmas Island) diatur oleh FIR Ujung Pandang
                dan FIR Jakarta. Hal ini menjadi suatu masalah sendiri karena tidak
                sesuai dengan aturan yang terdapat dalam Annex 11 Konvensi
                Chicago.

     c. Ditinjau dari Perspektif Kekuatan, Kemampuan dan Gelar
     Alutsista Hanud. Selain terbatasnya SDM, Alutsista yang belum
     memadai menjadi cerminan lain dari kondisi pertahanan udara nasional
     saat ini. Menilik pada kondisi Alutsista Hanudnas saat ini, jelas bahwa
     Alutsista Hanudnas masih jauh dari kata mumpuni. Kondisi Alutsista
     Hanudnas didominasi dengan peralatan yang terbatas dan peralatan yang
     ada kondisinya sudah tua dan kebanyakan merupakan Alutsista bekas
     negara lain yang dibeli dengan harga murah atau diberikan melalui hibah.
     Disatu sisi kondisi Alutsista yang jauh dari ideal, dapat dibayangkan bila
     Hanudnas yang hanya membawahi jajaran Radar militer yang dalam
     jumlah belum cukup memayungi wilayah udara harus mendeteksi
     keberadaan pesawat asing di wilayah udara dengan Radar yang dimiliki
     tidak dapat beroperasi selama 24 jam56. Di sisi lain untuk keperluan
     penyergapan, Hanudnas menggunakan pesawat tempur sergap dari
     jajaran Komando Operasi (Koops), untuk Rudal anti-pesawat hanya
     mengandalkan Rudal anti-pesawat jarak pendek di bawah jajaran Arhanud
     TNI-AD dan belum memiliki satuan Rudal anti-pesawat jarak sedang.
     Adapun kondisi Alutsista yang dibawah dikendali Hanudnas yaitu:

                1) Pesawat Tem pur Sergap. Hanudnas saat ini belum
                mempunyai unsur tempur sergap yang berada langsung di bawah
               wewenang dan kendalinya. Unsur pesawat tempur sergap yang
                dilibatkan merupakan pesawat tempur sergap yang berada dibawah

Ibid, Lestari, Tisa
   11   12   13   14   15   16   17