Page 3 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 3

19

c. Wawasan Nusantara Sebagai Landasan Visional
          Wawasan Nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia

tentang diri dan lingkungannya serta tanah airnya sebagai negara
kepulauan dengan semua aspek kehidupannya yang beragam dan
dinamis. Wawasan Nusantara mengutamakan persatuan bangsa
dan kesatuan wilayah Indonesia dengan tetap menghargai dan
menghormati kebhinekaan dalam semua aspek kehidupan
berbangsa dan bernegara untuk mewujudkan cita-cita nasional.

     Dengan muatan seperti di atas, Wawasan Nusantara menempati
posisi sebagai landasan visional bagi optimalisasi pendidikan
karakter bagi siswa sekolah vokasional guna menurunkan tindak
kekerasan dalam rangka Ketahanan Nasional. Artinya, Wawasan
Nusantara menjadi panduan langkah dan cara pandang ke masa
depan bagi pendidikan karakter pada institusi pendidikan vokasional,
agar tidak terjadi penyimpangan dalam perjalanannya, guna
mencetak generasi unggul, khususnya dalam menyongsong era
emas demografi pada 2025-2030.

d. Ketahanan Nasional sebagai Landasan Konsepsional
          Ketahanan Nasional adalah kondisi dinamik bangsa

Indonesia yang meliputi segenap aspek Kehidupan Nasional yang
mengandung kemampuan mengembangkan kekuatan nasional
dalam menghadapi dan mengatasi segala tantangan, ancaman,
hambatan dan gangguan, baik yang datang dari luar maupun dari
dalam untuk menjamin identitas, integritas, kelangsungan hidup
bangsa dan negara serta perjuangan mencapai tujuan nasional.
Dengan kata lain, konsepsi Ketahanan Nasional adalah konsepsi
pengembangan kekuatan nasional melalui -pengaturan dan
penyelenggaraan kesejahteraan dan keamanan yang seimbang
serasi dalam seluruh aspek kehidupan secara utuh dan menyeluruh
berlandaskan Pancasila, UUD 45, dan Wawasan nusantara.

     Dalam konsep ini terdapat berbagai elemen yang turut
menegakkan Ketahanan Nasional, termasuk di dalamnya pendidikan
   1   2   3   4   5   6   7   8