Page 9 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 9

BAB II
                                        LANDASAN PEMIKIRAN

 6. Umum.
            Nilai-nilai Pancasila oleh founding fathers digali dari akar budaya

 bangsa Indonesia dan telah disepakati sebagai pandangan hidup, dasar
 negara dan idiologi bangsa yang diyakini kebenarannya karena di
 dalamnya mengandung nilai-nilai luhur bangsa Indonesia.
 Pengejawantahan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat
akan mencerminkan moral dan akhlak seseorang yang secara kumulatif
akan menggambarkan moral dan akhlak masyarakat bangsa Indonesia.
Seihng dengan globalisasi dan reformasi dalam kehidupan bermasyarakat
peran Pancasila banyak menghadapi tantangan disegala bidang
kehidupan. Realitas dalam kehidupan bermasyarakat telah menimbulkan
berbagai perilaku yang tidak sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

           Untuk menyelesaikan hal tersebut di atas, diperlukan landasan
pemikiran yang mampu menjawab berbagai persoalan kebangsaan yang
merupakan arah dan pedoman bagi pola pikir dan pola tindak dalam
kehidupan bermasyarakat bangsa Indonesia, terangkum dalam paradigma
nasional, peraturan perundang-undangan, landasan teori dan tinjauan
kepustakaan.
7. Paradigma Nasional

          a. Pancasila sebagai landasan idiil.
                     Kita ketahui bersama bahwa bangsa Indonesia dikenal

          dengan kemajemukan masyarakatnya yang terdiri dari berbagai
          ragam suku, bahasa, agama, adat istiadat atau budaya. Kondisi
          masyarakat seperti ini, bila dapat berjalan secara serasi dan
          harmonis maka akan tercipta integrasi sosial atau persatuan
          kesatuan bangsa , namun kondisi tersebut juga akan bisa
          berdampak pada konflik apabila kita tidak memiiiki jiwa kesatuan dan
          persatuan. Untuk itu nilai-nilai Pancasila harus menjadi rujukan
          bersama bangsa Indonesia dalam penyelenggaraan kehidupan
          bemegara, berbangsa dan bermasyarakat, karena Pancasila

                                                              9
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14