Page 11 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 11

93

                     intelijen wilayah terutama menjadi kunci keberhasilan
                    penanggulangan terorisme.

                    b) Pemerintah melalui Ka BNPT, Mabes Polri,
                    Kementerian Pertahanan, dan kementerian terkait
                    memantapkan penanggulangan terorisme di Indonesia,
                    m elalui:

                              (1) Menetapkan visi dan misi pembangunan
                              pertahanan dan keamanan nasional yang berorientasi
                              pada upaya untuk memajukan kesejahteraan umum
                             dan sumber daya manusia secara demokratis dan
                             berkeadilan dengan tetap memprioritaskan pada
                             upaya penanggulangan terorisme.

                             (2) Memberdayakan masyarakat dan seluruh
                             kekuatan rakyat semesta terutama upaya
                             penggalangan elemen masyarakat, tokoh agama, dan
                             tokoh masyarakat, dalam rangka pembangunan
                             daerah dan pemerataan pertumbuhan ekonomi di
                             daerah dalam wadah NKRI.

                             (3) Mengembangkan sistem cegah dan tangkal dini
                             di lingkungan masyarakat dalam mengembangkan
                             aspek pertahanan dan keamanan nasional.

e. Upaya untuk memenuhi strategi 5 : Mewujudkan pemenuhan
sarana-prasarana yang digunakan dalam mengimplementasikan
smart power dalam Sishankamrata.

         1) Yang dilakukan dalam tahapan ini adalah melakukan
         konsolidasi dan penguatan berbagai sarana-prasarana pendukung
         penggunaan smart power mencakup kelengkapan sarana-
         prasarana deradikalisasi, monitoring, deteksi dini, komunikasi,
         lapor serta cegah dini, penindakan, dan rehabilitasi akibat adanya
        terorisme. Dengan demikian, kondisi yang tercipta adalah
        terpenuhinya sarana-prasarana pendukung Sishankamrata,
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16