Page 7 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 7

46

kebijakan ekonomi secara nasional. Perubahan penting karakteristik modal
adalah mudah dipindahkan dari suatu tempat ke tempat lain, melintas negara,
sehingga praktis akan berpengaruh langsung pada perekonomian nasional.

         Kelima isu utama dunia yaitu: liberalisasi ekonomi, demokratisasi, hak
asasi manusia, lingkungan hidup dan hak kekayaan intelektual (Haki) juga
dapat dimanfaatkan untuk mempengaruhi kinerja atau mekanisme
perekonomian suatu negara untuk konteks politik terutama dalam bentuk
tekanan-tekanan secara ekonomi jika sistem manajemen nasional negara
tersebut tidak mengaturnya dengan baik. Bahkan kinerja perekonomian suatu
negara juga dipersyaratkan dengan beberapa unsur dari kelima isu tersebut
aturan yang harus diikuti sebagai tata nilai bersama. Fakta dilapangan telah
menunjukkan bahwa keterpengaruhan dari sisi negatif penghambat kinerja
perekonomian nasional justru banyak disebabkan pada negara-negara yang
sedang berkembang yang tidak punya kemampuan sistem manajemen
nasional yang baik, bahkan ada kecurigaan bahwa isu tersebut digunakan
sebagai alat penekan oleh negara maju terhadap negara-negara
berkembang. Pengaruh lain dari kecenderungan global dalam sistem
pemerintahan suatu negara adalah mempunyai keterkaitan dengan WTO.
Dari berbagai kesepakatan mulai dari putaran Uruguay sampai sekarang
telah dicapai beberapa kesepakatan yang perlu diterapkan bagi para negara-
negara pesertanya terutama dalam penentuan tarip Indonesia, sebagai
negara yang mengikuti kesepakatan WTO praktis akan terpengaruh langsung
pada kebijakan-kebijakan perekonomian nasional dengan kesepakatan yang
ada apapun kondisi yang terjadi pada saat kesepakatan tersebut mulai
diberlakukan. Untuk menghadapi kecenderungan global tersebut di atas,
tentunya diperlukan penataan pembinaan ketatanegaraan melalui optimalisasi
perimbangan keuangan pusat dan daerah sehingga akan bermuara pada
peningkatan harmonisasi hubungan pemerintah pusat dan daerah yang pada
akhirnya keutuhan NKRI semakin kokoh.

17. Pengaruh Perkembangan Lingkungan Regional.

         Pengaruh perkembangan pada tataran global secara langsung
berdampak pada tingkat regional, perdagangan internasional pada masa
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12