Page 15 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 15

17

         pemimpin ialah seorang yang membimbing dengan bantuan kualitas
         persuasifnya dan akseptansi (penerimaan) secara sukarela kepada para
         pengikutnya.13

         b. George R Terry. Kepemimpinan merupakan inti dari manajemen,
         berarti bahwa manajemen dapat digunakan untuk mencapai sasaran apabila
         ada kepemimpinan, sedangkan kepemimpinan hanya dapat dilaksanakan oleh
         performance pemimpin. Guna memberikan definisi tentang kepemimpinan
         leadership tidak begitu mudah, yaitu kepemimpinan/leadership menurut George
         R Terry adalah kegiatan untuk mempengaruhi orang-orang agar mereka suka
         berusaha mencapai tujuan-tujuan pokok. Selanjutnya George R Terry dalam
         bukunya ’’Principles of Management” , 1964, menuliskan sepuluh sifat pemimpin
         yang unggul harus memiliki ; kekuatan, stabilitas emosi, pengetahuan tentang
         relasi insani, kejujuran, objektif, dorongan pribadi, ketrampilan berkomunikasi,
         kemampuan mengajar, ketrampilan sosial dan kecakapan teknis atau
         kecakapan manajerial.14

         c. Dr. Kartini Kartono. Pemimpin adalah seorang pribadi yang memiliki
         superioritas tertentu, sehingga dia memiliki kewibawaan dan kekuasaan untuk
         menggerakkan orang lain melakukan usaha bersama guna mencapai suatu
         sasaran tertentu. Jadi pemimpin itu harus memiliki satu atau beberapa
         kelebihan, sehingga dia mendapat pengakuan dan respek dari para
         pengikutnya, serta dipatuhi segala perintahnya. Diharapkan agar pemimpin itu
         berbudi luhur dan memiliki sifat-sifat yang utama, sehingga dia bisa membawa
         anak buahnya pada keselamatan dan kesejahteraan.15

10. Tinjauan Pustaka.
         Pemimpin dan kepemimpinan adalah dua hal yang berbeda, meskipun

keduanya tidak dapat saling dipisahkan. Pemimpin lebih mengacu kepada seseorang
atau sekelompok orang yang memimpin suatu organisasi {people), sedangkan

13 Kartini Kartono, Pemimpin dan Kepemimpinan, PT. Raja Grafindo Persada, 1994, h. 33.
14 Ibid, h. 41-43
15 Ibid, h. 44.
   10   11   12   13   14   15   16   17   18