Page 5 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 5

31

 mengoptimalkan kewaspadaan nasional khususnya yang berkaitan
 dengan masalah anarkisme dan radikalisme peran serta masyarakat
 sangat dibutuhkan. Implikasi kewaspadaan terhadap stabilitas politik
 adalah bahwa nilai kewaspadaan akan mempengaruhi baik-buruknya
 kondisi stabilitas yang ada. Oleh karenanya, kewaspadaan harus
 senantiasa menjadi sesuatu skala prioritas dalam rangka mewujudkan
 ketahanan nasional yang mantap dan dinamis.

 b. Implikasi Stabilitas Politik Terhadap Ketahanan Nasional
          Stabilitas politik yang baik sangat berpengaruh pada kondisi

ketahanan nasional. Ketahanan nasional merupakan gambaran dari
kondisi tata sistem kehidupan nasional dalam berbagai aspek, pada
suatu situasi yang didalamnya terdapat stabilitas politik yang menyertai
dan mempengaruhi. Tiap-tiap aspek relatif berubah menurut waktu,
ruang dan lingkungan terutama pada aspek-aspek dinamis sehingga
interaksinya menciptakan kondisi umum yang sulit dipantau karena
sangat universal dan sangat komplek. Kondisi seperti ini tentunya
memerlukan suatu sikap kewaspadaan mengingat kompleksitas tersebut
sangat besar pengaruhnya dari satu aspek terhadap aspek yang
lain,karena stabilitas politik menggambarkan peranan sistem berupa
struktur politik, proses politik,budaya politik juga komunikasi politik yang
melibatkan seluruh tataran yang berpengaruh besar terhadap ketahanan
negara.

         Perwujudan ketahanan dalam aspek politik diperlukan kehidupan
politik bangsa yang kuat, baik, sehat, dinamis dan mampu untuk
memelihara stabilitas politik. Mengacu pada pemikiran diatas yang
didukung oleh teori seperti telah diuraikan pada bab sebelumnya, maka
implikasi stabilitas politik terhadap ketahanan nasional dapat ditelaah
dan diukur melalui peran aparat, sistem politik dan tingkat partisipasi
masyarakat dalam menjamin sistem, termasuk perilaku dan pemeran
langsung tokoh politik terkait dengan struktur politik, prosespolitik,
budaya politik juga komunikasi politik dan kemampuan pemerintah untuk
mampu mengakomodir stabilitas politik yang dimaksud. Kondisi
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10