Page 10 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 10

25

senjata berat di lokasi tersebut telah dibatalkan dan dialihkan ke Lumajang,
Jawa Timur14.

         Sengketa berikutnya antara masyarakat dengan TNI terjadi di
kampung Rumpin Bogor. Pada tanggal 21 Januari 2007, pada jam 10.00
WIB TNI AU mulai memasuki lahan pertanian untuk melakukan
penggusuran lahan petani untuk proyek water training TNI AU. Sekitar 500
orang petani, terdiri dari bapak-bapak, ibu-ibu dan anak-anak melakukan
penghadangan terhadap pasukan TNI AU yang menggunakan seragam
dengan dilengkapi senjata. Untuk menghindari hal-hal yang tidak
diinginkan, sempat terjadi negosiasi antara warga dengan pihak TNI AU,
dalam negosiasi tersebut disepakati 2 (dua) poin penting yakni: (1) TNI AU
akan menarik pasukan dari lokasi, (2) TNI AU akan menghentikan
penggusuran terhadap lahan-lahan pertanian milik warga. Setelah terjadi
kesepakatan tersebut, warga berhasil memaksa pasukan TNI AU keluar
dari lokasi pertanian pada sore hari, sekitar jam 17.00 WIB. Meskipun
pasukan TNI AU telah ditarik, warga tetap berjaga-jaga di kampung, untuk
memastikan bahwa pasukan TNI tidak datang lagi, dan menyepakati
kesepakatan dari hasil negosiasi. Pada jam 13.00 WIB keesokan harinya,
pasukan TNI AU yang terdiri dari TNI AU Atang Sanjaya Bogor dan Paskas
TNI AU kembali mendatangi lokasi dengan menggunakan 4 buah truk atau
kurang lebih sebanyak 100 orang, dengan menggunakan seragam dan
dilengkapi dengan senjata, serta dikawal oleh kurang lebih 30 orang aparat
Kepolisian.15

         Kejadian-kejadian yang mengakibatkan konflik kepentingan antara
TNI dengan masyarakat, membuktikan masih tumpang tindihnya
kepentingan dalam menetapkan peruntukan tata ruang wilayah. TNI
merasa itu adalah ruang yang diperuntukan untuk wilayah pertahanan,
sedangkan masyakat merasa berhak untuk mengolah lahan dalam rangka
meningkatkan kesejahteraan keluarga. Selanjutnya dalam pemanfaatan

14Mabes TNI, Risalah Tanah Daerah Latihan Milik TNI AD di Kabupaten Kebumen Prov.
Jateng, Paban IV/Faskon Slog TNI, Jakarta 2013

15Mabes TNI, Ringkasan Masalah Tanah Lapter Rumpin DiDesa Sukamulya Kecamatan
Rumpin Kabupaten Bogor, Paban IV/Faskon Slog TNI, Jakarta 2013
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15